Daftar Aplikasi untuk Belajar di Rumah, Akses Portal Rumah Belajar hingga Ruangguru
Simak Daftar Beberapa Aplikasi untuk Belajar di Rumah, Akses Portal Rumah Belajar hingga Ruangguru
Penulis: Lanny Latifah
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Virus corona membuat beberapa perusahaan mulai menerapkan kebijakan Work from Home (WFH).
Bahkan anjuran tersebut juga berlaku untuk beberapa lembaga pendidikan baik SD, SMP, SMA/SMK, hingga Perguruan Tinggi.
Siswa maupun guru dianjurkan untuk melakukan pembelajaran e-learning.
Hal tersebut dilakukan untuk menjaga kesehatan dan mencegah risiko tertular virus corona.
Baca: Daftar Aplikasi Rapat dan Pertemuan Online di HP, Berikut Link Downloadnya
Saat ini ada berbagai macam aplikasi yang bisa dimanfaatkan bagi guru maupun siswa yang melakukan pembelajaran di rumah.
Berikut Tribunnews.com rangkum daftar aplikasi untuk belajar di rumah, Selasa (24/3/2020).
1. Rumah Belajar
Portal Rumah Belajar merupakan portal pembelajaran yang menyediakan bahan belajar serta fasilitas komunikasi yang mendukung interaksi antar komunitas.
Portal Rumah Belajar ini akan hadir sebagai bentuk inovasi pembelajaran di era industri 4.0 yang dapat dimanfaatkan oleh siswa dan guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas/Kejuruan (SMA/SMK) sederajat.
Dengan memanfaatkan portal Rumah Belajar, siswa dapat belajar di mana saja, kapan saja, dan dengan siapa saja.
Seluruh konten yang ada di Portal Rumah Belajar dapat diakses dan dimanfaatkan secara gratis.
Portal Rumah Belajar dapat diakses melalui belajar.kemdikbud.go.id.
2. Google G Suite for Education
Jika sekolah beroperasi secara virtual, bagaimana cara melanjutkan mengajar siswa yang tidak memiliki akses ke internet di rumah atau yang hanya memiliki akses bandwidth rendah?
Untungnya, ada banyak cara untuk menjaga Chromebook dan G Suite tetap beroperasi meskipun akses online lambat atau tidak tersedia.
Menggunakan Chromebook dan G Suite tanpa Wi-Fi atau konektivitas rendah relatif mudah.
Google G Suite for Education dapat diakses melalui laman https://blog.google/outreach-initiatives/education/offline-access-covid19/.
3. Kelas Pintar
Kelas Pintar menggunakan Kurikulum 2013 Revisi Januari 2017 yang diselaraskan dengan konten multimedia yang dibangun oleh para ahli yang berpengalaman di bidang pendidikan dan pembelajaran.
Solusi Kelas Pintar meliputi perangkat multimedia yang interaktif berdasarkan 3 Pendekatan Unik, yakni Learn, Practice dan Test.
Kelas Pintar dapat diakses melalui laman https://kelaspintar.id.
4. Microsoft Office 365
Peserta didik dan pendidik berhak menggunakan Office 365 Education secara gratis, termasuk Word, Excel, PowerPoint, OneNote.
Sekarang juga terdapat Microsoft Teams, plus alat ruang kelas lainnya.
Anda hanya membutuhkan alamat email resmi dari sekolah.
Microsoft Office 365 dapat diakses melalui laman https://microsoft.com/id-id/education/products/office.
5. Quipper School
Quipper merupakan perusahaan teknologi pendidikan dengan misi memberikan pendidikan terbaik hingga ke daerah terpencil.
Baca: 8 Link E-Learning untuk Siswa Belajar di Rumah, Kemendikbud Siapkan Portal Rumah Belajar
Baca: Sekolah Online Ruangguru, Alternatif E-Learning Gratis di Rumah untuk Siswa
Berdiri pertama kali pada tahun 2010 di London - Inggris dan sejak tahun 2015, Quipper telah menjadi bagian dari ekosistem pendidikan Indonesia dengan turut menyediakan, memperbaiki, dan mendistribusikan pendidikan berkualitas untuk guru dan siswa.
Quipper menyediakan beberapa layanan yakni, Quipper School, Quipper Video, Quipper Video Masterclass, dan Quipper Campus.
Quipper School dapat diakses melalui laman quipper.com.
6. Sekolah Online Ruangguru Gratis
Sekolah Online Ruangguru Gratis adalah belajar online melalui aplikasi Ruangguru untuk semua jenjang, kelas, dan semua mata pelajaran inti dengan kurikulum nasional dan dipandu oleh Master Teachers terbaik Ruangguru.
Ini berlaku bagi semua pengguna aplikasi Ruangguru baik yang sudah berlangganan maupun belum, atau yang sekolahnya sedang diliburkan maupun tidak.
Sekolah Online Ruangguru Gratis dapat diakses melalu laman https://sekolahonline.ruangguru.com.
7. Akses gratis belajar online Sekolahmu
Sekolahmu merupakan sekolah dengan sistem blended learning pertama di Indonesia.
Berbasis teknologi dan berkolaborasi untuk menyediakan program belajar bagi semua orang.
Sekolahmu ingin memastikan semua anak Indonesia sukses mencapai kompetensi dan meraih prestasi di masa depan dengan memberikan mutu pelayanan pendidikan yang berpihak kepada anak secara merata, serta menyediakan akses pembelajaran terintegrasi digital dengan struktur kurikulum yang personal dan fleksibel.
Sekolahmu dapat diakses melalui laman https://www.sekolah.mu/tanpabatas.
8. Zenius
Live Class Zenius akan membantu proses belajar menjadi terstruktur dan terarah.
Puluhan ribu video materi belajar lengkap untuk SD, SMP, SMA untuk kurikulum KTSP, Kurikulum 2013, Kurikulum 2013 Revisi.
Puluhan ribu video materi belajar lengkap untuk persiapan UNBK, UTBK, SPMB STAN, SIMAK UI, dan UTUL UGM.
Selain itu, 50,000 latihan soal, ulangan harian, dan persiapan ujian yang disertai dengan video pembahasan.
Pengajaran yang dilakukan santai dan mudah dipahami.
Zenius dapat diakses melalui laman https://zenius.net/belajar-mandiri.
(Tribunnews.com/Lanny Latifah)