Dua Wireles Headphone Terbaru Oppo untuk Teman Senggang Saat Ramadan
Enco M31 adalah seri headphone nirkabel dengan tipe neckband setelah Oppo merilis Enco Q1.
Penulis: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tidak hanya meluncurkan tiga seri ponsel terbaru di pasar Indonesia, Oppo juga merilis dua model headphone baru di Indonesia, masing-masing Oppo Enco W31 dan Oppo Enco M31.
Dua produk wireless headphone ini juga menjadi bagian dari misi Oppo menghadirkan pengalaman terbaru di dunia audio dengan kualitas suara berkualitas.
Kehadiran dua perangkat ini sekaligus juga bisa buat menerima waktu senggang sembari menunggu waktu berbuka dengan menikmati musik religi. Kita coba bedah keduanya:
Enco W31 merupakan model headphone ekonomis yang sudah dilengkap dengan transmisi Bluetooth latensi rendah dan sudah kompatibel dengan sebagian besar smartphone.
Headphone ini dirancang desain in-ear dan tahan terhadap air dan debu, asik digunakan untuk menemani aktivitas harian.
Headphone ini menggunakan material dual composite thermoplastic polyurethanes (TPU) dan diafragma graphene untuk memaksimalkan respons frekuensi dengan dua mode audio untuk musik pop dan klasik.
Kualitas audionya juga merata seimbang di seluruh rentang frekuensi, dan memiliki mode bass dengan EDM untuk menikmati musik rock yang mampu meningkatkan frekuensi rendah.
Fitur-fiturnya, Wear detection, Voice assistant, Touch control, Double Tap, Fast pairing, Reconnection at case opening.
Baca: REVIEW PONSEL: Menjajal Efek Bokeh Kamera Belakang Samsung Galaxy A01
Lama pakai keseluruhan dengan baterainya dalam kondisi penuh 15 jam. Khusus earphone-nya 3.5 jam.
Sudah dilengkapi pula dengn dua mikrofon dengan sensitivitas internal tinggi dan algoritma untuk menghilangkan suara bising sekitar. Tersedia dalam warna putih dan hitam dengan harga Rp 999.000.
2. Oppo Enco M31
Enco M31 adalah seri headphone nirkabel dengan tipe neckband setelah Oppo merilis Enco Q1.
Headphone ini diklasifikasikan sebagai produk audio resolusi tinggi dan menjadi perangkat pertama di kelasnya denga ertifikasi Hi-Res Wireless, Bluetooth 5.0 dan LDAC yang mampu menghadirkan kecepatan transmisi hingga 990 kbps.
Kualitas audionya yang jernih didukung driver dinamis 9,2mm full-range, diafragma komposit titanium PET, dan ruang bass independen. Sudah pula dilengkapi dengan teknologi algoritma AI untuk mengurangi kebisingan saat menerima panggilan.
Baca: Mengenal Teknologi Canggih Kamera Ultra Vision Leica di Huawei P40 Pro yang Meluncur Hari Ini
Lama pemakaian baterai dalam kondisi penuh untuk menerima panggilan 6 jam dan 12 jam untuk memutar musik.
Material neckband di Oppo Enco M31 terbuat dari logam dengan pelapis karet silikon cair yang bikin ringan dan nyaman saat dipakai. ketika digunakan. Dijual dengan pilihan warna hitam saja seharga Rp 599.000.
Aryo Meidianto Aji, PR Manager Oppo Indonesia mengatakan, Oppo memasarkan kedua wireless headphone via online mulai 21 – 29 April di e-commerce dengan cashback Rp 100.000.