Vivo X50 Pro Punya Fitur Extreme Night Vision, Mampu Abadikan Foto dalam Keadaan Gelap
Extreme Night Vision pada Vivo X50 Pro sendiri, mampu meningkatkan kecerahan dan kualitas tone warna pada sebuah gambar
Editor: Sanusi
Extreme Night Vision itu sendiri, merupakan bagian dari Superb Night Camera yang dikembangkan dan disempurnakan oleh Vivo telah untuk memastikannya dapat berintegrasi dengan baik dengan teknologi Stabilisasi Gimbal inovatif terbaru.
Selain itu pada fitur ini juga telah mengoptimalkan, Night Photo mode secara inovatif dengan algoritma Sky Divider yang dapat mengenali elemen objek untuk memberikan tone warna pada gambar yang terbaik.
Serta fitur Astro Mode pada Vivo X50 Pro dengan algoritma Starry Sky Alignment, dapat memisahkan langit dan objek.
vivo X50 Pro sendiri sudah bisa dipesan oleh konsumen melalui program pre-order dar 16 Juli - 24 Juli 2020.
Pre-order terbagi dalam dua saluran yaitu online dan offline, untuk online diadakan secara eksklusif melalui Toko Resmi vivo di e-Commerce Blibli.com.
Setiap pembelian Vivo X50 Pro melalui saluran online, konsumen akan mendapatkan keuntungan yaitu hadiah langsung Vivo TWS Neo dan Google Nest Mini.
Sementara itu untuk pre-order offline atau di toko resmi Vivo, setiap pre-order akan mendapatkan hadiah khusus berupa vivo TWS Neo + V Lite Handheld Vacuum Cleaner dengan total nilai hingga tp Rp 2.000.000.
Vivo X50 Pro hadir dengan warna Alpha Grey, dan dibanderol Rp 9.999.999.