realme 7 Pro: Smartphone Pro Bagi Para Anak Muda
realme 7 Pro mempunyai desain trendi yang terinspirasi dari kaca dan menghadirkan desain kaca yang terbagi menjadi dua sisi.
Editor: Content Writer
TRIBUNNEWS.COM - 2020 merupakan tahun yang besar untuk berbagai sektor, termasuk untuk industri teknologi. Terlepas dari semua kejadian dan momen yang terjadi pada tahun ini, Industri teknologi sepertinya tidak berencana untuk menghentikan langkah mereka dan terus maju menciptakan berbagai inovasi teknologi terbaiknya untuk masyarakat, baik global maupun di Indonesia.
Tidak berbeda dengan perusahaan teknologi lainnya, realme tahun ini telah mengeluarkan banyak sekali smartphone dengan berbagai inovasi yang dapat membantu pengguna untuk mempermudah kehidupan sehari-hari.
realme telah menciptakan pasar yang sangat baik dengan menyediakan smartphone untuk para pengguna dengan berbagai kebutuhan dan juga tersedia untuk berbagai macam rangkaian harga. Hari ini, realme telah sukses meluncurkan smartphone terbaru mereka yaitu realme 7 Pro, smartphone yang harus dibilang patut diperhitungan untuk para penggunanya.
Pada kesempatan ini, redaksi kami berkesempatan untuk mencoba dan memainkan smartphone terbaru mereka. Kira-kira bagaimanakah spesifikasi dan performa dari smartphone terbaru realme ini?
DESAIN
Dimulai dari desain, realme 7 Pro mempunyai desain trendi yang terinspirasi dari kaca dan menghadirkan desain kaca yang terbagi menjadi dua sisi. Efek kaca ini diinspirasi dari keindahan alam dan pantulan cahaya alam. Bagian belakang dari realme 7 Pro diproses dengan teknologi AG yang membuat smartphone ini terlihat sangat cantik dan tidak menimbulkan sidik jari pada saat penggunaan. Pemrosesan AG yang populer dengan tekstur CD klasik membuat smartphone terlihat lebih premium. realme 7 Pro menawarkan dua varian warna menarik, Mirror Silver dan Mirror Blue.
realme 7 Pro juga mempunyai desain kamera yang mulai digemari realme akhir-akhir ini yaitu kamera yang berbentuk persegi panjang dengan 4 kamera di dalamnya. Badan dari smartphone ini tergolong tipis dengan berat seberat 182 gram saja. Pada bagian depan realme melengkapi smartphone ini dengan layar model punch-hole untuk sebuah kamera depan. Di bagian samping kiri terdapat tombol pengatur suara dan pada bagian samping kanan realme menaruh tombol power. Kedua sisi mempunyai tombol yang sangat mudah untuk diraih dengan jari dan sangat empuk untuk digunakan.
LAYAR
realme 7 Pro dilengkapi dengan layar Super AMOLED yang menjadikan layar smartphone ini sangat baik untuk digunakan. Di bawah matahari, smartphone ini dapat memberikan tampilan yang sangat baik dan memuaskan. Tidak hanya itu, keberadaan Super AMOLED ini membuat realme 7 Pro menaruh pembuka sidik jarinya pada dalam layarnya, menjadikan realme 7 Pro smartphone pertama di realme seri angka yang mempunyai teknologi in-display fingerprint. Layar dari smartphone ini juga sudah dilengkapi dengan Eye Protection yang mendukung penyesuaian warna layar di berbagai kondisi, sehingga mata pengguna dapat selalu merasa nyaman saat menggunakan smartphone ini.
BATERAI
Baterai merupakan kekuatan utama yang dipamerkan oleh realme 7 Pro ini. realme 7 Pro ini dilengkapi dengan kemampuan pengisian daya terbaru yang sangat mengesankan yaitu 65W SuperDart Charge. Smartphone ini dapat mengisi daya dari 0% hingga 100% hanya dalam waktu 34 menit saja dan kami dapat mengisi baterai hingga 13% hanya dalam waktu 3 menit. Bagi para pengguna yang sangat aktif dalam menggunakan smartphonenya, tentunya kekuatan pengisian daya ini sangat bermanfaat.
Baterai dari smartphone ini juga tergolong cukup besar yaitu 4.500mAh. Baterai dari smartphone ini dapat kami gunakan selama hampir 1 hari untuk pemakaian normal (social media, pesan, telepon dan gaming) dan kami mengisi daya smartphone ini sebanyak 1 kali saja untuk 1 hari. Berbeda dengan hari dimana kami menggunakannya untuk full gaming, kami mengisi daya smartphone ini hingga 2-3 kali dalam sehari, mengingat game yang kami mainkan cukuplah berat.
Secara keseluruhan, untuk baterai, realme 7 Pro memberikan kekuatan baterai dan pengisian daya yang sangat mengesankan. Poin utama ini tidak pernah kami lihat sebelumnya di smartphone midrange dengan harga yang diberikan oleh realme 7 Pro. Tentunya hal ini patut diperhitungkan oleh para kompetitornya.
CHIPSET