Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Beri Akses Internet Gratis Ke 500 RS, Net1 Indonesia Dukung Percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional

Kementerian BUMN mendapatkan dukungan dari Net1 Indonesia berupa bantuan perangkat dan layanan akses internet gratis selama setahun

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Sanusi
zoom-in Beri Akses Internet Gratis Ke 500 RS, Net1 Indonesia Dukung Percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional
ist
CEO Sampoerna Strategic Group, Michael Sampoerna dan Menteri BUMN sekaligus Ketua Pelaksana Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional, Erick Thohir dalam acara peresmian pemberian bantuan secara daring, Senin (2/11/2020). 

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kelancaran informasi dan transparansi pemerintah maupun lembaga medis menjadi hal yang sangat penting untuk menangani pandemi virus corona (Covid-19).

Saat ini, masyarakat tidak hanya membutuhkan penanganan terkait virus ini, namun juga pengetahuan mengenai seperti apa langkah konkret pemerintah dalam upaya percepatan pemulihan ekonomi nasional.

Sinergi antara pemerintah dan sektor swasta pun semakin kuat terjalin dalam berbagai sektor, termasuk telekomunikasi.

Baca juga: Pengangkatan Komisaris BUMN Tuai Kritik, Berikut Penjelasan Erick Thohir

Baca juga: Listrik Sebagian Wilayah Jakarta Padam, Menteri BUMN Sidak Kantor PLN

Kali ini, pemerintah melalui Kementerian BUMN mendapatkan dukungan dari PT Sampoerna Telekomunikasi Indonesia (Net1 Indonesia) berupa bantuan perangkat dan layanan akses internet gratis selama 1 tahun.

Bantuan ini diberikan kepada 500 rumah sakit yang berada dalam jaringan layanan Net1 Indonesia, untuk memudahkan mereka dalam menyampaikan informasi secara lancar, akurat dan transparan.

CEO Sampoerna Strategic Group Michael Sampoerna secara resmi memberikan bantuan ini kepada Menteri BUMN sekaligus Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Erick Thohir.

Berita Rekomendasi

Dalam acara yang digelar secara virtual pada Senin (1/11/2020), Erick menyambut positif dukungan yang diberikan Sampoerna Strategic Group ini.

"Kami mengapresiasi langkah Sampoerna Strategic Group dalama mendukung strategi komunikasi publik untuk program penanganan dan pemulihan Covid-19 di tanah air," ujar Erick.

Menurutnya, akses internet yang mudah dan lancar tentunya menjadi poin penting dalam proses penyampaian informasi yang transparan dan akurat, termasuk terkait perkembangan status vaksin Merah Putih yang sedang dikembangkan pemerintah.

Sehingga masyarakat bisa memperoleh informasi yang benar dan ini akan mendorong terjadinya peningkatan kepercayaan mereka terhadap pemerintah.

Bantuan ini, kata Erick, diharapkan bisa mendorong suksesnya 3 prioritas pemerintah, yakni menuju Indonesia Sehat, Indonesia Bekerja dan Indonesia Tumbuh.

"Kami yakin bantuan ini akan berkontribusi pada tercapainya 3 prioritas kita ke depannya, yakni menuju Indonesia Sehat, Indonesia Bekerja dan Indonesia Tumbuh. Pemerintah juga selalu terbuka untuk bersinergi dengan mitra-mitra strategis ke depannya untuk membangun bangsa yang kita cintai," jelas Erick.

Senada dengan apa yang disampaikan Erick, CEO Sampoerna Strategic Group, Michael Sampoerna pun meyakini program penanganan dan pemulihan ekonomi nasional tentunya bisa sukses jika didukung konektivitas yang baik.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas