Ngetes Peforma IP67 di Samsung Galaxy A72, Tetap Nyala Setelah Dipaksa 'Berenang' di Akuarium
Khusus pada seri Galaxy A52 dan A72, Samsung menyematkan fitur water resistance dan dust resistance dan Tribunnews sudah menjajal performanya.
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Samsung baru saja merilis tiga seri smartphone menengah, Galaxy A32, A52 dan A72 untuk pasar Indonesia pada Rabu, 17 Maret 2021 lalu.
Khusus pada seri Galaxy A52 dan A72, Samsung menyematkan fitur water resistance dan dust resistance.
Fitur water resistance ini membuat smartphone ini tetap hidup dan bisa digunakan meski habis terpapar air hujan, bahkan tercebur alias nyemplung total ke air dengan kedalaman tertentu.
Sementara, fitur dust resistance membuat smartphone ini tetap prima digunakan meski berada di area berdebu.
Tribunnews berkesempatan menjajal langsung performa salah satu dari dua smartphone tadi, yakni Galaxy A72 pada sesi pengetesan yang diselenggarakan Samsung bersama sejumlah media Sabtu (20/3/2021) lalu di gerai Samsung di Senayan Park, Jakarta.
Pertama-tama, kami ditantang untuk mencemplungkan Galaxy A72 ke dalam sebuah akuarium yang penuh berisi air.
Dalam kondisi layar menyala, Galaxy A72 kami cemplungkan, blung. Air di akuarium ini kira kira memiliki kedalaman 30 cm.
Selama beberapa saat smartphone ini kami biarkan tenggelam dan terjatuh ke dasar air.
Baru kemudian kami angkat, kemudian kami seka sisa air yang menempel di bodi dan layar dengan tisu.
Nyatanya, smartphone ini tidak mengalami kerusakan atau mati layar sekalipun. Galaxy A72 tetap bisa digunakan seperti sedia kala.
Mengetes performa garde IP67 di Galaxy A72 tidak berhenti sampai di sini.
Kami kemudian membawanya ke sebuah panggung mini di mana di atasnya sudah terpasang beberapa bilah paralon berisi air mengalir dengan lubang-lubang untuk jatuhan air.
Sesi ini untuk mengetes performa Galaxy A72 dalam kondisi hujan deras. Ilustrasinya kira-kira, kita lagi menggunakan smartphone ini untuk memesan ojek/taksi online di tengah huan deras.
Tanpa perlu beringsut ke tempat teduh, Galaxy A72 tetap bisa digunakan, baik untuk menelepon atau mengusap layar melakukan browsing aplikasinya.
Galaxy A72 dilengkapi fitur water and dust resistance dengan grade IP67.
Fitur ini sangat menunjang buat mereka para generasi Z yang terbiasa aktif beraktivitas seharian di luar ruangan tanpa rasa khawatir dengan performa smartphone.
Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager, Samsung Electronics Indonesia mengatakan, penyematan fitur water and dust resistance IP67 di Galaxy A52 dan A72 mendapat respon baik anak muda, terbukti penjualan Galaxy A52 di shopee dan A72 di Blibli di hari pertama Awesome Offer langsung sold out.
Irfan menjelaskan, fitur perlindungan dari air dan debu dengan grade IP67 efektif bekerja hingga kedalaman air 1 meter selama 30 menit.
Baca juga: Samsung Galaxy A52 dan A72 Dilengkapi Fitur Water and Dust Resistance IP67, Harga Mulai Rp 4 Jutaan
Fitur IP67 ini menurut Irfan Rinaldi merupakan yang pertama disematkan pada perangkat smartphone di segmen menengah.
Fitur ini memberi membebaskan penggunanya beraktivitas apapun bersama smartphone ini tanpa perlu khawatir smartphone rusak atau layar mati gara-gara terpapar air dan debu.
Baca juga: Ini Alasan Samsung Menyematkan Teknologi IP67 pada Galaxy A72 dan A52
Namun Samsung mengingatkan, agar mengeringkan perangkat Galaxy A52 atau A72 sebelum melakukan pengisian daya pada baterai.
Pastikan indikator berlogo tetesan air di sebelah kanan-atas layar sudah tak terlihat lagi saat akan mencolok kabel charger ke lubang pengisian daya.
Di artikel berikutnya, kita akan mengulas performa kamera belakang Samsung Galaxy A72 yang pastinya penuh kejutan. Tunggu ya.