Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Pandemi Percepat Perusahaan Adopsi Teknologi Digital

Teknologi telah selamanya mengubah ekspektasi dan kebiasaan, dan menghadirkan kenyataan baru di setiap sektor industri.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Pandemi Percepat Perusahaan Adopsi Teknologi Digital
dok.
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Accenture Technology Vision 2021, teknologi merupakan tali pengaman selama pandemi global. Dengan adanya teknologi, perusahaan dapat menciptakan cara-cara baru dalam bekerja dan berbisnis, menciptakan interaksi dan pengalaman baru, serta meningkatkan kesehatan dan keamanan.

Teknologi telah selamanya mengubah ekspektasi dan kebiasaan, dan menghadirkan kenyataan baru di setiap sektor industri.

Dengan adanya peralihan sikap perusahaan yang reaktif terhadap krisis berubah dengan mencari terobosan baru.

Para pemimpin yang berani, visioner dan menggunakan teknologi untuk menguasai perubahan akan menjadi penentu masa depan, menurut laporan tahunan ke-21 dari Accenture yang memprediksi tren teknologi kunci yang akan membentuk bisnis dan industri selama tiga tahun ke depan.

Baca juga: Ada Empat Potensi Maladministrasi, Ombudsman Larang Ekspor Benih Lobster

Dalam laporan bertajuk “Dicari Pemimpin: Penguasa Perubahan di Masa Penentuan” digambarkan bagaimana perusahaan-perusahaan terkemuka mempersingkat transformasi digital selama satu dekade menjadi satu atau dua tahun.

Baca juga: SMF Bukukan Laba Bersih Rp470 Miliar di 2020

Dengan bergantung pada inti digital yang kuat untuk beradaptasi dan berinovasi secepat kilat, para pemimpin berhasil meningkatkan pendapatan 5x lebih cepat dari perusahaan yang saat ini lambat bergerak.

Padahal pada saat rentang waktu 2015 hingga 2018, menurut riset dari Accenture para pemimpin hanya mampu bergerak 2x lebih cepat.

BERITA REKOMENDASI

Hasilnya adalah terciptanya gelombang perlombaan antar para perusahaan dalam menata ulang bisnisnya dan menggunakan inovasi teknologi untuk membentuk realitas baru yang saat ini sedang mereka hadapi.

Pandemi global mendorong perusahaan untuk melakukan percepatan ke masa depan. Banyak perusahaan termasuk di Indonesia memutuskan untuk menggunakan teknologi dengan cara-cara yang luar biasa, dengan kecepatan yang tadinya mereka anggap tidak mungkin, agar bisnis dan komunitasnya tetap berjalan.

"Sementara yang lainnya menghadapi kenyataan akan kegagalan mereka dan kekurangan fondasi digital yang dibutuhkan untuk berubah secara cepat,” ungkap Kher Tean Chen - Country Managing Director, Accenture in Indonesia.

Retno Kusumawati, Managing Director of Technology, Accenture in Indonesia, mengatakan perusahaan perlu memikirkan kembali bagaimana aplikasi dikembangkan dan diterapkan, serta bersaing pada arsitektur teknologi agar lebih gesit dan fleksibel.

"Faktanya, hampir semua eksekutif (95%) di Indonesia menyatakan bahwa arsitektur teknologinya menjadi sangat penting demi kesuksesan perusahaan mereka secara keseluruhan,” kata dia.


Accenture melakukan survei ke lebih dari 6.200 pemimpin bisnis dan teknologi untuk laporan Technology Vision, dan 92% mengungkapkan bahwa perusahaan mereka berinovasi karena dorongan dan keharusan untuk bertindak tahun ini.

Sebanyak 91 persen eksekutif setuju bahwa untuk menguasai pangsa pasar di masa depan,
berarti perusahaan mereka harus menetapkan pasar itu sendiri.

Untuk membentuk masa depan, perusahaan harus menjadi penguasa perubahan dengan menerapkan tiga kunci yang sangat penting.

Pertama adalah kepemimpinan teknologi.

Berakhirnya era dimana hanya ada fast
follower, perubahan yang berkesinambungan bersifat permanen. Pemimpin masa depan adalah mereka yang menaruh teknologi di lini depan strategi bisnisnya.

Kedua, pemimpin tidak menunggu kenormalan yang baru, mereka akan menata ulang, membangun realitas baru menggunakan pola pikir dan model yang sangat berbeda secara radikal.

Terakhir, pemimpin akan mengemban tanggung jawab yang lebih besar sebagai
masyarakat global, mendesain dan mengaplikasikan teknologi terencana untuk menciptakan dampak positif yang lebih besar, daripada hanya untuk perusahaannya demi menciptakan dunia yang lebih berkelanjutan dan inklusif.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas