Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Resmi Meluncur, Ini Harga Poco M3 Pro 5G di Indonesia Plus Unlock 5G

Memasuki era 5G, tentu semua ponsel akan melakukan berbagai pembaruan teknologi yang ditandai semakin banyak inovasi digital bermunculan

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Resmi Meluncur, Ini Harga Poco M3 Pro 5G di Indonesia Plus Unlock 5G
Poco Indonesia
Poco M3 Pro 5G 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fandi Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Poco  akhirnya merilis kehadiran ponsel terbaru mereka yaitu Poco M3 Pro 5G yang bertitel 'The Real 5G Killer'.

Penyematan killer ini dianalogikan sebagai ponsel dengan harga affordable, namun memiliki fitur high end. Dari harganya pun, Poco mengklaim lebih murah dari ponsel 5G kompetitor.

Poco M3 Pro 5G diklaim tak sekadar mengunggulkan koneksi 5G, lebih dari itu performa yang ditawarkan pun sangat menjual di ponsel ini. Selain itu, harganya yang juga menawarkan spek yang pas dengan kebutuhan masyarakat.

"Memasuki era 5G, tentu semua ponsel akan melakukan berbagai pembaruan teknologi. Hal ini ditandai semakin banyak inovasi digital bermunculan yang menandakan 5G sudah menjadi kebutuhan wajib bagi masyarakat Indonesia," ujar Andi Renreng, Head of Marketing Poco Indonesia saat peluncuran Poco M3 Pro 5G, Selasa (29/6/2021) malam.

Baca juga: Ini Alasan Samsung Belum Unlock Akses 5G Smartphone Miliknya

Menurut Andi, tagline The Real 5G Killer di Poco M3 Pro 5G diyakini akan menjangkau seluruh masyarakat Indonesia. Sebab, Poco hadir untuk membawa ponsel yang bisa digunakan seluruh masyarakat Indonesia yang ingin merasakan sensasi 5G.

"Poco M3 Pro 5G memiliki tagline The Real 5G Killer untuk menjangkau sebanyak mungkin masyarakat Indonesia dan memungkinkan mereka untuk merasakan teknologi 5G dengan harga yang terjangkau. Lebih dari itu, Poco M3 Pro 5G akan membuat Poco Fans semakin penasaran untuk segera memiliki karena membawa fitur-fitur esensial yang dibutuhkan oleh pengguna ponsel saat ini," tambahnya.

Berita Rekomendasi

Poco M3 Pro 5G sendiri menjadi ponsel Poco pertama yang memakai systen on a chip MediaTek Dimensity 700. Dipilihnya chipset itu bertujuan untuk memacu performa di level flagship karena dibuat dengan pabrikasi 7nm dan punya konsumsi daya yang rendah.

Sementara itu modem 5G ponsel ini sudah terintegrasi secara dual 5G standby. Sehingga kemudahan fitur ini memberikan pengguna koneksi 5G yang selalu aktif tanpa menukar kartu SIM secara fisik.

Baca juga: Spesifikasi POCO M3 Pro 5G, Dijual Seharga Rp 3,1 juta Hingga Rp 3,5 Juta

Ponsel ini juga memiliki kapasitas baterai 5000 mAh-nya yang diklaim bisa bertahan hingga lebih dari dua hari. Sementara untuk pengisian ulang mendukung fast charging 18W lewat charger 22,5W yang disertakan dalam paket penjualan.

Ponsel ini juga dirancang dengan mempertimbangkan kebutuhan penggunanya yang beragam. Poco M3 Pro 5G menawarkan rangkaian fitur lengkap untuk memudahkan penggunaan sehari-hari, termasuk IR blaster, NFC, dan jack headphone 3.5mm.

Melalui peluncuran ini, Poco berkolaborasi dengan operator yang menggelar 5G pertama di Indonesia yakni Telkomsel. Melalaui partnership ini, pengguna Poco M3 Pro 5G bisa langsung memanfaatkan layanan atau kecepatan 5G Telkomsel tanpa perlu melakukan proses provisioning manual atau pembaruan firmware alias otomatis unlock.

"Melalui kolaborasi ini, kemi percaya akan ada semakin banyak lagi masyarakat yang bisa menikmati gaya hidup digital berkualitas dengan mudah dan nyaman," kata GM External Corporate Communications Telkomsel, Aldin Hasyim.

Aldin yakin, kolaborasi Poco dan Telkomsel akan mempercepat inovasi digital di Indonesia. Atas optimisme itu, Telkomsel bangga menghadirkan jaringan 5G di Poco M3 Pro 5G dengan proses unlock di tiap perangkatnya.

"Telkomsel dan Poco yakin bahwa jaringan 5G secara bertahap dan terukur akan berkembang, sehingga akan menunjang pertumbuhan inovasi digital di Indonesia. Hal ini yang menjadi latar belakang kolaborasi antara Telkomsel dan Poco, yaitu menghadirkan format unlock 5G pada Poco M3 Pro 5G yang baru saja diluncurkan," imbuh Aldin.

Untuk harga, Poco M3 Pro 5G dibansero dengan harga mulai dari Rp 2,6 juta untuk varian 4GB/64GB dan Rp 2,9 juta untuk varian 6GB/128GB. Penjualan perdana Poco M3 Pro 5G akan dilakukan pada 2 Juli 2021 mulai pukul 10.00 WIB di e-commerce Lazada, Akulaku, POCO.ID, Authorized Mi Stores, Authorized Mi Shops, dan Erafone.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas