Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Techno

Creatory Ajak Content Creator Bangun Interaksi dengan Fans Sekaligus Cari Penghasilan Tambahan

Platform ini dirancang untuk mendorong content creator berkreasi melalui interaksi dengan fans dan creator lainnya dalam satu ekosistem terintegrasi.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Creatory Ajak Content Creator Bangun Interaksi dengan Fans Sekaligus Cari Penghasilan Tambahan
IST
Platform Creatory 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perusahaan talent management WHIM Management memperkenalkan platform terbaru Creatory sebagai platform one stop solution bagi content creator.

Platform ini dirancang untuk mendorong content creator berkreasi melalui interaksi dengan fans, brand, maupun creator lainnya dalam satu ekosistem terintegrasi.

Beberapa fitur dalam platform ini diantaranya; Creatory Hypes agar content creator bisa ikut memviralkan interactive challenge yang diadakan oleh brand maupun creator lainnya.

Ada juga fitur tipping dan subscription yang akan merevolusi cara creator dan fans berinteraksi dan akan segera diluncurkan dalam waktu dekat.

Wesley Yiu, Chief Operations Officer PT WHIM Management Indonesia menyatakan, platformnya memiliki visi memajukan para creator di Indonesia dan Asia Tenggara untuk mendapatkan penghasilan tambahan melalui kreasi mereka.

Baca juga: Content Creator Harus Memperhatikan 4 Hal Ini Saat Membuat Konten

Di kawasan ini terdapat lebih dari 300 Juta pengguna sosial media aktif.

Kedepan, Creatory akan selalu mengikuti perkembangan khususnya tren-tren yang digemari masyarakat sehingga ekosistem kreasi konten yang orisinil dan kreatif akan selalu tumbuh melalui platform ini,” ujarnya.

Baca juga: Jawaban Baim Wong Ditanya Mau Jadi Aktor atau Content Creator: Dua-duanya Aja Deh

Berita Rekomendasi

Sejak diluncurkan, Creatory Hypes telah mengadakan puluhan Creatory Hypes (Interactive challenge viral dan berhadiah) yang diikuti oleh ribuan content creator di Tiktok.

Trinity Optima Production pernah memakai platform ini untuk memperkenalkan lagu dari sejumlah musisi dalam naungan labelnya ke publik, seperti Maudy Ayunda dan Rizky Billar.

“Touch Me” sebuah kolaborasi internasional terbaru dari Afgan akan mewarnai hypes spesial terbaru yang ada di Creatory dan bisa diikuti mulai22 September 2021 pada halaman hypes di Creatory.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas