Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Siapkan iPhone Layar Lipat, Apple Akan Ramaikan Pasar Smartphone Foldable

Apple dikabarkan akan menghadirkan iPhone dengan layar lipat, yang saat ini menjadi tren di masyarakat.

Penulis: Hari Darmawan
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Siapkan iPhone Layar Lipat, Apple Akan Ramaikan Pasar Smartphone Foldable
Gizchina
Ilustrasi iPhone lipat 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Apple dikabarkan akan menghadirkan iPhone dengan layar lipat, yang saat ini menjadi tren di masyarakat.

Menurut laporan dari Gizchina pada Minggu (26/9/2021), seorang analis Apple bernama Ming-Chi Kuo mengatakan bahwa perusahaan berlogo apel itu tengah mengembangkan seri iPhone lipat.

Kuo juga memprediksi bahwa seri iPhone lipat ini bakal dirilis Apple paling cepat pada 2023. Tetkait iPhone lipat ini, Apple telah melakukan pengembangan sejak 2019.

Saat ini, tren smartphone lipat dengan diramaikan oleh produsen Samsung, Huawei dan Motorola yang telah memperkenalkan smartphone foldable miliknya.

Samsung sendiri memiliki dua line up untuk smartphone lipat miliknya, yaitu Galaxy Z Flip3 dan Fold3. Namun, saat ini vendor-vendor smartphone mulai melirik potensi pasars smartphone lipat.

Tercatat, vendor besar seperti Xiaomi dan Google juga dilaporkan bakal meluncurkan produk smartphone lipatnya.

Berita Rekomendasi

Untuk Apple sendiri diprediksi akan belajar banyak dari Samsung untuk menghadirkan iPhone lipat berkualitas dan memiliki daya tahan tinggi.

Apple bakal mendesain seri iPhone lipat yang secara konstruktif mencontoh Galaxy Z Fold dan Galaxy Z Flip. Berdasar laporan, Apple akan bekerja sama dengan LG untuk mewujudkan seri iPhone lipatnya.

LG dipercaya untuk membantu Apple dalam menyediakan panel layar fleksibel LG sendiri merupakan perusahaan teknologi yang memiliki keahlian dalam pembuatan panel layar fleksibel.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas