Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Windows 11 Resmi Meluncur di Indonesia, Begini Cara Menggunakannya

Generasi terbaru Windows 11 kini hadir di Indonesia melalui upgrade gratis pada PC Windows 10 dari Microsoft.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Windows 11 Resmi Meluncur di Indonesia, Begini Cara Menggunakannya
dok. Microsoft Indonesia
Tampilan Windows 11 

Microsoft Store baru juga akan membawa pengguna lebih dekat ke aplikasi dan hiburan favorit mereka dalam satu tempat.

Store akan mempermudah pencarian dan penemuan konten baru dengan cerita dan koleksi pilihan. Aplikasi baru tersedia hari ini di Store dari mitra seperti Zoom, Canva, dan masih banyak lagi.  

Windows 11 menghadirkan pengalaman baru yang lebih bertenaga, baik saat pengguna mengerjakan tugas sekolah, berkolaborasi dalam presentasi untuk pekerjaan, membuat aplikasi baru, atau menciptakan ide besar lainnya.

Fitur Windows 11 seperti Snap Layouts dan Snap Groups menawarkan cara yang lebih andal untuk melakukan banyak tugas secara bersamaan dan mengoptimalkan luas layar dengan visual yang bersih.

Desktops akan memberi pengguna kemampuan untuk membuat Desktop individual yang menampilkan kumpulan aplikasi berbeda agar membantu mereka tetap fokus dan terorganisir.  

Windows 11 menawarkan teknologi bantu yang sudah dikenal seperti Narrator, Magnifier, Closed Captions, dan Windows Speech Recognition untuk mendukung pengguna di seluruh spektrum disabilitas.

Kompatibel dengan Semua Aplikasi

Berita Rekomendasi

Microsoft juga telah meningkatkan pengalaman untuk sentuhan dan pengetikan suara dengan Windows 11.  

Pengguna akan melihat ikon-ikon dengan jarak yang lebih lebar di Taskbar, memiliki target sentuh yang lebih besar, dan isyarat visual yang halus untuk mempermudah pengubahan ukuran dan pemindahan windows, serta menambahkan gestur.   

Buat developers, sistem operasi ini juga akan menyediakan platform yang lebih terbuka bagi mereka untuk menggunakan alat, kerangka kerja, dan bahasa pemrograman yang mereka kenal dan sukai dalam membuat aplikasi.

Microsoft menyatakan, Windows 11 juga akan kompatibel dengan semua aplikasi dan Microsoft akan terus bekerja dengan developers untuk membuat mereka merasa nyaman di Windows.  

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas