Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Permudah Pengunjung Masuk di Area Publik, Tiket.com Integrasikan Aplikasi PeduliLindungi

Setelah melakukan check in, hasil keterangan yang sesuai data PeduliLindungi akan ditampilkan dalam tiga warna, yakni merah, kuning, hijau

Penulis: Hari Darmawan
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Permudah Pengunjung Masuk di Area Publik, Tiket.com Integrasikan Aplikasi PeduliLindungi
istimewa
Agen perjalanan online tiket.com, mengumumkan bahwa platform miliknya telah terhubung dengan aplikasi PeduliLindungi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan sudah bisa diakses oleh penggunanya 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Agen perjalanan online tiket.com, mengumumkan bahwa platform miliknya telah terhubung dengan aplikasi PeduliLindungi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan sudah bisa diakses oleh penggunanya.

Co-Founder & CMO Tiket.com Gaery Undarsa mengatakan, aplikasi PeduliLindungi ini hadir melalui fitur Safe Entrance yang sudah dapat diakses melalui aplikasi tiket.com.

Menurut Gaery, layanan fitur ini disediakan tentunya untuk memudahkan dan melengkapi kebutuhan akses perjalanan sehari-hari masyarakat.

Baca juga: CARA Download Sertifikat Vaksin Covid-19 di PeduliLindungi, Beserta Cek Status dan Scan QR Code

"Sehingga dengan fitur ini, maka safe entrance dapat dilakukan melalui aplikasi tiket.com," ucap Gaery dalam keterangannya, Jumat (8/10/2021).

Untuk menggunakan fitur ini, lanjut Gaery, pengguna hanya tinggal mengklik fitur Safe Entrance dan mengisi nama serta nomor induk kependudukan untuk melakukan check in di public area.

"Tidak hanya check in, pengguna dapat melakukan check out saat keluar dari lokasi tersebut," kata Gaery.

BERITA REKOMENDASI

Setelah melakukan check in, hasil keterangan yang sesuai data PeduliLindungi akan ditampilkan dalam tiga warna, yakni merah, kuning, hijau. Warna-warna itu memiliki arti berbeda-beda.

Baca juga: QR Code PeduliLindungi Kini Terintegrasi dengan 15 Aplikasi, Ini Fungsinya

Sebelumnya, Kemenkes sendiri menyebutkan bahwa akan melakukan integrasi aplikasi PeduliLindungi dengan 11 aplikasi populer di Tanah Air.

Rencananya, pengguna dapat mengakses PeduliLindungi lewat ke-11 aplikasi populer tersebut mulai Oktober ini.

Berdasarkan pantauan tim Tekno Liputan6.com, baru ada tiga aplikasi yang sudah terintegrasi dengan PeduliLindungi, yakni Tokopedia, Jaki dan Gojek.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas