Smartphone 5G Flagship Killer realme GT Neo2 Resmi Meluncur, Harga Rp 6,449Juta
Realme GT Neo2 diluncurkan bersamaan dengan peluncuran smartphone gaming realme narzo 50 Series dan AIoT terbaru realme Band2
Penulis: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seperti dijanjikan, realme Indonesia resmi meluncurkan smartphone 5G terbaru yang disebut-sebut siap menjadi flagship killer dan disruptif bagi smartphone yang saat ini ada di pasar, realme GT Neo2.
Smartphone ini diluncurkan di acara Neo Born Disruptor bersamaan dengan peluncuran smartphone untuk penggemar gaming, realme narzo 50 Series dan AIoT terbaru sekaligus personal trainer realme Band 2.
Tiga perangkat ini diluncurkan untuk Memeriahkan realme 11.11 Salebration.
Palson Yi, Marketing Director realme Indonesia mengatakan, realme GT Neo2 yang dibanderol dengan harga Rp 6,499,000, sementara realme narzo 50A mulai dari Rp 1,989,000, realme narzo 50i seharga Rp 1,499,000 dan realme Band 2 seharga Rp 449,000.
Bersamaan dengan peluncuran keempat perangkat ini, realme juga menggelar program realme 11.11 Salebration sebagai bagian dari kemeriahan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) yang hari puncak perayaannya akan berlangsung di 11 November 2021.
Palson Yi mengatakan, oeluncuran Neo Born Disruptor merupakan awal baru di smartphone realme seri GT.
"Kami bermaksud menghadirkan everything in NEO dan menyatukan setiap hal hebat di dunia NEO untuk menginspirasi anak muda agar menjadi tech trendsetter," ujarnya di acara peluncuran virtual, Rabu (3/11/2021).
Baca juga: Realme C11 Versi 4GB+64GB Terbaru, Baterai Gede Harga Tetap Sejutaan
Pihaknya juga memberikan penawaran harga yang agresif, mulai dari Rp 11,000 dan jutaan bonus yang bisa didapatkan di mitra e-commerce pada gelaran realme 11.11 Salebration.
realme GT Neo2 tampil dengan bodi ramping dan warna bodi neon digital urban green dengan aksen hitam yang bakal disukai anak muda.
Baca juga: Advan VX, Tablet Terbaru dengan Unisoc Tiger untuk Kenyamanan Nonton Video dan Main Game
Warna neon segar di ponsel ini dirancang khusus oleh realme Design Studio dan merupakan yang pertama di industri smartphone sekaligus menciptakan tren warna baru di industri ini.
Smartphone ini dibekali prosesor Snapdragon 870 5G Mobile Platform besutan Qualcomm yang didukung dengan sistem pendinginan baru Stainless Steel Vapour Cooling Plus, layar 120Hz E4 AMOLED Display serta kamera 64 megapiksel AI Triple Camera serta Dua Stereo Speaker.
Baca juga: Luna Maya Andalkan Galaxy Z Flip3 untuk Jaga Kebugaran Fisik dan Mental, Seperti Apa Caranya?
Performa flagship di smartphone ini didapat dari prosesor Snapdragon 870 5G yang dibangun dengan proses 7nm hemat daya, kinerja dan efisiensi yang lebih tinggi.
Prosesori ini dikombinasikan dengan 3.2GHz A77 Prime Core dan 670MHz GPU Clock Speed, sehingga benar-benar menghasilkan performa kelas flagship.
Untuk memaksimalkan performa gaming, realme GT Neo 2 dilengkapi dengan Mode GT 2.0 yang telah ditingkatkan. Selain itu, realme juga menyematkan teknologi Dynamic RAM Expansion (DRE) yang mampu menambah RAM 12GB menjadi 19GB secara virtual.
Realme GT Neo2 juga memiliki kapasitas penyimpanan internal yang besar, yaitu 256GB. Dukungan 65W SuperDart Charge mempercepat proses pengisian daya dari kapasita baterai 5,000mAh namun tetap aman untuk digunakan.
Di bagian kamera, realme GT Neo2 dibekali 64MP Triple Camera dengan lensa ultra-wide 119° dan lensa makro untuk mengabadikan setiap momen indah.
Tak ketinggalan, realme GT Neo2 dibekali pula Mode Street Photography dengan fitur-fitur seperti DIS Snapshot, Fokus Instan, dan Fast Zoom untuk menghadirkan pengalaman street fotografi seluler yang mudah.
Di bagian audio, realme menyematkan Dolby Atmos Dual Stereo Speakers pada realme GT Neo2.
Narzo 50A
Sementara itu, realme narzo 50A merupakan generasi ketiga dari Sub-brand realme, realme narzo 50A dengan kinerja kuat dengan harga kompetitif sehingga cocok untuk kalangan lebih muda, pecinta smartphone bahkan pecinta mobile game.
Ponsel ini dibekali prosesor MediaTek Helio G85 yang tangguh. Prosesor octa-core ini memiliki clock speed hingga 2.0GHz dikombinasikan dengan GPU ARM Mali-G52, membuatnya bertenaga untuk dipakai main game.
Prosesor gaming MediaTek Helio G85 mendapatkan skor 216,477 pada AnTuTu Benchmark, memberikan kinerja yang cukup untuk keseharian dan menghadirkan pengalaman bermain game yang mulus.
Ponsel ini dibekali baterai besar, 6,000mAh untuk main game yang lebih lama dan telah dilengkapi dengan Quick Charge 18W plus Super Power Saving Mode yang membuat pengguna bisa memilih 6 aplikasi yang paling sering digunakan tetap aktif.
Hal ini diklaim mampu memperpanjang usia baterai yang secara otomatis membuat smartphone ini bisa digunakan lebih lama.
Ponsel ketiga yang diluncurkan realme adalah narzo 50i dan menjadi seri narzo paling terjangkau dengan spesifikasi gaming terbaik dengan harga terjangkau untuk para pecinta mobile game yang menginginkan smartphone gaming harga terjangkau tapi value-for-money.
Ponsel ini dibekali prosesor delapan-inti dan LPDDR4X yang memiliki clockspeed hingga 4,266MHz ditambah realme UI Go Edition berbasis Android 11 untuk pengguna gaming pemula.
Untuk dukungan daya, dibekali baterai besar 5,000mAh dengan fitur Ultra Saving Mode yang mampu menelpon hingga 2,2 jam dengan sisa baterai hanya 5% dan App Standby Optimizer yang dapat mengoptimalkan konsumsi baterai saat diam (idle).
Layarnya berukuran 6,5” dengan screen-to-body ratio 88,7% dengan kamera utama 8MP dengan aperture f/2.0 yang kaya fitur dan kamera selfie 5MP.
Ponsel ini ditawarkan dalam dua pilihan warna Mint Green dan Carbon Black dengan bodi tipis 8,99mm.
Terakhir adalah realme Band 2 dengan mode olahraga, fitur pendamping kesehatan, baterai, dan kemampuan tahan air.
Perangkat AIoT ini memiliki layar TFT-LCD 1,4 inci dan resolusi 167*320 piksel yang dapat memancarkan kecerahan hingga 500nits.
Menyasar anak muda dalam berolahraga, realme Band 2 dilengkapi dengan fitur pengukur detak jantung selama yang aktif 24 jam penuh dan juga dapat memantau saturasi oksigen dalam darah berkat sensor GH3011.
Terdapat lebih dari 90 mode olahraga, termasuk lari, bersepeda hingga berenang serta fitur baru, Analisis Kualitas Tidur.
realme telah meningkatkan perlindungan penetrasi air dari IP68 ke 5ATM dan baterai 204mAh yang dapat bertahan hingga 12 hari dan dilengkapi dengan dock pengisian daya magnetis.