Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Cegah Kecanduan, Tiktok Buat Fitur untuk Batasi Waktu Pengguna

Dengan adanya fitur ini diharapkan pengguna Tiktok bisa lebih bijak lagi saat bermain sosial media

Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in Cegah Kecanduan, Tiktok Buat Fitur untuk Batasi Waktu Pengguna
tangkap layar dari theverge.com
Logo TikTok. Cegah Kecanduan, Tiktok Buat Fitur untuk Batasi Waktu Pengguna 

Laporan Wartawan Tribunnews, Namira Yunia Lestanti

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebagai salah satu sosial media (sosmed) yang banyak digandrungi masyarakat.

Tiktok, platfrom video music terbesar dunia membuat fitur baru untuk cegah pengguna kecanduan bermain sosmed .

Belakangan Tiktok menjadi wadah untuk menyalurkan kreativitas dan ekspresi bagi para penggunannya. Selain itu Tiktok juga menjadi komunitas global bagi sebagian orang yang mencari pengalaman menyenangkan serta menghibur.

Baca juga: Bonus Kuota TikTok 10 GB dan Gratis Telepon bagi pelanggan Indosat dan Tri, Ini Cara Dapatkannya

Berbagai keseruan yang ditawarkan, membuat orang tenggelam saat menggunakan aplikasi tersebut. Dilansir dari laman MDLinx, selama adanya pandemic Covid – 19 hampir 60 persen penduduk dunia kecanduan bermain gadget dengan mengahbiskan waktu 13,5 jam per hari di depan layar.

Kebiasaan ini jika dilakukan terus menerus tentu akan menimbulkan gangguan kesehatan terutama pada mata.

Untuk itu, sebagai platfrom video musik terbesar di dunia. Tiktok merillis fitur Digital Wellbeing yang berfungsi untuk mengontrol pengguna, agar dirinya dapat mengetahui berapa waktu yang ia habiskan saat menggunakan aplikasi tersebut.

Berita Rekomendasi

Untuk mengaktifkan fitur ini, pengguna cukup membuka tab profil >> kemudian pilih ikon pengaturan yang ada di sudut kanan >> pilih Digital Wellbeing >> lalu klik Manajemen Waktu Layar

Baca juga: Menggiurkan, Akun TikTok Ini Tawarkan Pekerjaan Jadi Babysitter Spirit Doll dengan Gaji Puluhan Juta

Selain mengontrol waktu, fitur Digital Wellbeing yang ditawarkan TikTok dapat membatasi konten – konten berbahaya yang akan di tampilkan pada beranda pengguna, seperti terorisme, kejahatan, atau jenis perilaku lain yang dapat menyebabkan bahaya.

Berikut caranya, buka tab Profil >> klik ikon Pengaturan yang berada di sudut kanan atas >> kemudian pilih Digital Wellbeing >> dilanjut dengan klik Mode Terbatas

Dengan adanya fitur ini diharapkan pengguna Tiktok bisa lebih bijak lagi saat bermain sosial media serta bisa memanfaatkan waktu untuk mengerjakan hal – hal positif lainnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas