Ajaib Diproyeksikan Jadi Decacorn 2-3 Tahun Lagi
Komjen Pol Gatot Eddy Pramono menyampaikan pentingnya memberikan dukungan pada anak muda Indonesia dalam menciptakan jasa keuangan digital.
Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Startup Unicorn ke-7 di Indonesia Ajaib resmi membuka kantor pusat baru di Gedung Bursa Efek Indonesia, Sudirman, Jakarta Selatan.
Peresmian dilakukan oleh Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia, Komjen Pol Dr Gatot Eddy Pramono MSi dan Direktur Utama Bursa Efek Indonesia (BEI) Inarno Djajadi dan Komisaris Utama Ajaib Andi Gani Nena Wea.
Komjen Pol Gatot Eddy Pramono menyampaikan pentingnya memberikan dukungan pada anak muda Indonesia dalam menciptakan jasa keuangan digital.
“Anderson (CEO Ajaib Grup) ini merupakan sosok anak muda yang hebat dan inspiratif, dalam usia yang cukup muda, berhasil membawa Ajaib sedemikian cepatnya menjadi salah satu Unicorn di Indonesia," kata Gatot saat peresmian kantor baru Ajaib, Selasa (29/3/2022).
Jika mampu menjadi Unicorn kurang dari 3 tahun, dirinya berharap dalam 2-3 tahun ke depan bisa menjadi Decacorn Indonesia selanjutnya,” ujar Gatot.
Baca juga: Fitur di Aplikasi Ajaib Ini Bisa Tingkatkan Kesempatan Investor dalam Alokasi Penjatahan Saham IPO
Dalam acara peresmian kantor baru Ajaib, turut hadir tampak Ses Menko Marives Ayodhia GL Kalake, Direktur Utama Kustodian Sentral Efek Indonesia Uriep Prasetyo, serta Direktur Utama Kliring Penjamin Efek Indonesia Sunandar.
Baca juga: Platform Ajaib Rilis Fitur Transaksi Margin, 100 Persen Via Online
Iapun berharap lebih banyak lagi generasi muda yang dapat berkontribusi dalam mendongkrak kemajuan Indonesia.
Anderson Sumarli, CEO Ajaib Grup mengatakan, seiring pertumbuhan minat masyarakat terhadap investasi perlu edukasi yang baik dan konkrit agar anak muda Indonesia jangan menjadi korban penipuan berkedok investasi .
Baca juga: Nanovest Resmi Kantongi Izin Sebagai Platform Jual Beli Aset Digital dari Bappebti
"Ajaib sangat mengapresiasi pihak kepolisian yakni Bapak Gatot serta jajarannya, yang bergerak cepat dan sigap agar anak muda Indonesia tidak masuk ke jurang investasi bodong," katanya.
Anderson bersyukur selama ini mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak terutama dari Bursa Efek Indonesia, Pak Inarno, serta KSEI dan KPEI, sehingga dalam kurun waktu kurang dari 3 tahun berdiri, kami berhasil mendorong pertumbuhan investor ritel di pasar modal Indonesia, terutama di kalangan generasi muda.
"Bertumbuhnya investor ritel di Indonesia merupakan suatu sinyal yang positif terhadap kekuatan pasar modal Indonesia. Tidak hanya inklusi dan literasi keuangan yang meningkat, namun pasar modal juga menjadi lebih kuat,” jelasnya.
Acara peresmian juga dihadiri Dirtipideksus Bareskrim Polri Brigjen. Pol. Whisnu Hermawan Februanto, S.I.K., M.H. dan Kepala Divisi Hubungan Internasional (Kadiv Hubinter) Polri Irjen. Pol. Drs. Johanis Asadoma, S.I.K., M.Hum. serta Kakorpolairud Baharkam Polri Irjen. Pol. Drs. Verdianto Iskandar Bitticaca, M.Hum.