Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Harga Samsung Galaxy M23 5G Dibanderol Mulai Rp 3 Jutaan, Simak Spesifikasi Lengkapnya

Harga Samsung Galaxy M23 5G dibanderol mulai Rp 3 jutaan, Simak spesifikasi lengkapnya. Periode Flash Sale pada 13-17 April 2022 hanya di samsung.com.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Harga Samsung Galaxy M23 5G Dibanderol Mulai Rp 3 Jutaan, Simak Spesifikasi Lengkapnya
Samsung
Samsung Galaxy M23 5G - Harga Samsung Galaxy M23 5G dibanderol mulai Rp 3 jutaan, Simak spesifikasi lengkapnya. Periode Flash Sale pada 13-17 April 2022 hanya di samsung.com. 

TRIBUNNEWS.COM - Samsung Electronics Indonesia (SEIN) hari ini, Selasa (12/4/2022), resmi meluncurkan Samsung Galaxy M23 5G di Indonesia.

Ponsel ini dibekali baterai besar 5.000mAh yang tahan lama, prosesor Snapdragon 750G, hingga layar 6,6 inci FHD+ dengan refresh rate 120Hz yang smooth.

Harga Samsung Galaxy M23 5G dibanderol dengan harga retail Rp3.699.000.

Seri Galaxy M23 5G ini hadir dengan RAM 6GB dan memori 128GB yang juga didukung RAM Plus hingga 6GB.

Periode Flash Sale untuk Samsung Galaxy M23 5G adalah 13-17 April 2022, yang bisa didapat dengan hanya Rp3.499.000, hanya di samsung.com/id dan Shopee.

Varian warna yang tersedia adalah Deep Green, Orange Copper, serta Light Blue dengan desain minimalis yang kekinian.

Berikut ini spesifikasi lengkapnya, dikutip dari laman Samsung.

Baca juga: Daftar Harga HP Samsung Bulan April 2022: Galaxy A23 hingga Galaxy A53 5G

Baca juga: Siap Lawan Apple, Oppo dan Samsung Akan Berkolaborasi Membuat Chipset

Berita Rekomendasi

Spesifikasi Samsung Galaxy M23 5G

Samsung Galaxy M23 5G
Samsung Galaxy M23 5G (Samsung)

Layar

Samsung Galaxy M23 5G menggunakan Sistem Operasi Android 12, One UI 4.1.

Ponsel ini dibekali layar Infinity-V Display yang lebih responsif dari generasi sebelumnya berkat kehadiran refresh rate 120Hz dan touch sampling rate 240Hz yang membuat tiap motion pada layar menjadi lebih smooth.

Ukuran layar yang lapang, yaitu 6,6 inci akan memberikan tampilan yang penuh di setiap konten yang dilihat.

Selain itu, juga dilengkapi resolusi FHD+ untuk memberikan kualitas gambar yang jernih.

Rasio layar 20:9 dan didukung Dolby Atmos yang aktif saat menggunakan headphone.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas