Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Viral, Beli Smartphone Rp7,8 Juta di Online Shop Barang Tak Sampai Alamat, Diduga Hilang

Aldian Syahputra mengaku membeli sebuah smartphone seharga Rp7,8 juta di platform Shopee dan dikirim menggunakan jasa layanan J&T Express.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Viral, Beli Smartphone Rp7,8 Juta di Online Shop Barang Tak Sampai Alamat, Diduga Hilang
HP.com
Ilustrasi e-commerce 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ismoyo

TRIBUNNNEWS.COM, JAKARTA - Sebuah unggahan berisi cerita dari konsumen online shop yang mengeluhkan barang yang dikirimnya tak kunjung sampai viral di media sosial.

Konsumen bernama Aldian Syahputra itu mengaku membeli sebuah smartphone seharga Rp7,8 juta di platform Shopee dan dikirim menggunakan jasa layanan J&T Express.

Cerita itu diunggah oleh sebuah akun Facebook dan kemudian disebarluaskan di akun Twitter @txtdarionlshop.

Hingga tulisan ini dibuat, Tweet tersebut telah di Re-Tweet 1.124, dan mendapat like 4.298.

Aldian Syahputra bercerita, dalam kurun waktu cukup lama paket tersebut belum sampai ke tempat tujuannya.

Aldian mengaku telah menghubungi pihak Shopee namun tak mendapatkan titik terang.

Berita Rekomendasi

"Kejadian barang hilang expedisi JNT express melalui ecomerce shopee. Saya kirim sebuah 11 Promax 64gb ibox melalui JNT namun pada tanggal 29/12/22 barang stuck di Medan, posisi stuck tgl 29 Sampe skrng baru dinyatakan hilang namun pihak shopee tidak menerima claim asuransi dikarenakan produk tidak diasuransi sedangkan dishopee emang gak ada fitur asuransi dan alhasil unit seharga 7.8 juta cuma diganti rugi 580rb," ucap Aldian.

Dia kemudian menginformasikan kepada seluruh warganet, apabila menerima barang dengan nomor pesanan 221226MMVSSC4P.

"Untuk teman teman bagi yang membeli atau menerima barang dengan Sn (serial number) atau imei tsb tolong hati hati ya udah ditrack lewat kepolisian," pungkasnya.

Baca juga: Cerita Amel Carla Pertama Kali Belanja di Online Shop, Beli Botol Sabun hingga Peralatan Sekolah

Tribunnews mencoba menghubungi manajemen Shopee. Namun, hingga tulisan ini dimuat, pihak Shopee masih belum memberikan tanggapannya. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas