Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Netflix Bakal Pungut Biaya Tambahan untuk Akun Berbagi Password

Netflix memutuskan menarik biaya tambahan bagi pengguna yang kerap kali berbagi akun password untuk dapat mengakses situsnya.

Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Sanusi
zoom-in Netflix Bakal Pungut Biaya Tambahan untuk Akun Berbagi Password
netflix.com
Netflix 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mikael Dafit Adi Prasetyo

TRIBUNNEWS.COM, CALIFORNIA – Platform streaming film, Netflix memutuskan menarik biaya tambahan bagi pengguna yang kerap kali berbagi akun password untuk dapat mengakses situsnya.

Perusahaan mengatakan pihaknya telah mengirim email tentang kebijakan barunya tersebut kepada pelanggan di 103 negara dan wilayah, termasuk Amerika Serikat, Inggris, Prancis, Jerman, Australia, Singapura, Meksiko, dan Brasil.

Baca juga: Mulai Hari Ini Netflix Mengawasi Pelanggannya di Australia yang Berbagi Akun dan Password

“Akun Netflix hanya dapat digunakan oleh anggota keluarga dalam satu rumah.”

Sementara pengguna yang ingin berbagi akun password ke pengguna lain yang tidak dalam satu rumah akan dikenakan biaya tambahan sebesar 8 dolar AS per bulan.

“Di bawah kebijakan baru, orang-orang dalam satu rumah yang sama dapat terus berbagi akun Netflix dan dapat menggunakannya di berbagai perangkat saat bepergian,” kata Netflix.

Adapun rencana Netflix untuk membatasi berbagi akun telah diumumkan sejak tahun lalu dan perusahaan telah menguji berbagai pendekatan di beberapa pasar.

Baca juga: Woo Do-Hwan dan Park Sung-Woong Bintangi Serial Bloodhounds, Tayang Perdana 9 Juni 2023 di Netflix

Berita Rekomendasi

Perusahaan memperkirakan lebih dari 100 juta penggunanya telah memberikan kredensial kepada teman dan keluarga di luar lingkungan rumah mereka.

Hingga akhir Maret 2023, total pelanggan berbayar Netflix diperkirakan telah mencapai 232,5 juta secara global.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas