Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

OPPO Find X6 Pro Tak Akan Dijual di Indonesia, Apa Alasannya?

Maret 2023, OPPO secara resmi meluncurkan smartphone flagship terbarunya yakni OPPO Find X6 Pro 5G.

Penulis: Abdi Ryanda Shakti
Editor: Wahyu Aji
zoom-in OPPO Find X6 Pro Tak Akan Dijual di Indonesia, Apa Alasannya?
Tribunnews.com/Abdi Ryanda Shakti
Penampakan OPPO Find X6 Pro 5G, smartphone flagship terbaru dengan kualitas kamera terbaik yang tidak akan dijual di pasar global termasuk Indonesia. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Maret 2023, OPPO secara resmi meluncurkan smartphone flagship terbarunya yakni OPPO Find X6 Pro 5G.

Namun, sayangnya ponsel yang menyuguhkan teknologi kamera terbaik ini dan sempat masuk didapuk sebagai smartphone dengan terbaik di dunia oleh DxoMark hanya dijual di pasar China dan tidak di pasar global termasuk Indonesia, kenapa?

PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Meidianto A mengatakan alasan mengapa seri terbaru dari Find X tersebut tidak akan dijual di Indonesia.

Aryo mengatakan karena pasar di luar China lebih tertarik dengan model ponsel yang unik dan baru seperti halnya ponsel lipat. Ini mengacu pada hasil survey yang dilakukan oleh tim Oppo di China.

Hal itu dikatakan saat OPPO pusat memamerkan produk unggulannya itu di dalam acara Oppo APAC (Asia-Pasifik) Vitality Imaging Tour yang berlangsung di Bali, 25-28 Juni 2023

"Kenapa Find X6 Pro tidak masuk, karena Oppo pusat sebelum memutuskan perangkat itu masuk, mereka akan melakukan survey. Nah Survey itu memang lebih condong dengan bentuk baru smartphone. Di mana bentuk baru itu diwakili oleh Find N yang nantinya ada Find N2, 3, 4 dan seterusnya. Jadi itulah alasannya.," kata Aryo.

Berita Rekomendasi

Aryo menyebut meski ada teknologi baru di setiap peluncuran smartphone baru, namun OPPO menganggap hal itu bukan suatu hal yang bisa menarik konsumen terlebih jika bentuk model ponselnya seperti pendahulunya yakni 'candy bar'.

"Mereka (Oppo China) melihat bahwa pasar di luar China lebih banyak tertarik dengan ponsel foldable dan lebih penasaran sama bentuk-bentuk ponsel yang baru," tutupnya.

Fitur Kamera

Salah satu yang ditonjolkan OPPO pada produknya kali ini adalah kualitas kamera yang menunjukan kemajuan fotografi yang bagus.

Dengan desain kamera berbentuk bulat yang cukup besar terpasang di belakang perangkat dengan tulisan Hasselblad dan Powered by MariSilicon sebagai penegasan untuk teknologi kamera yang mereka usung di perangkat ini.

Find X6 Pro 5G mengusung konsep tiga kamera utama pada bagian belakang.

OPPO menempatkan sensor 50 Megapixel SONY IMX 989 dengan sensor 1 inchi dengan fitur OIS, 50 Megapixel SONY IMX890 sebagai sensor untuk kamera telefoto dengan fitur OIS dan 50 Megapixel SONY IMX890 yang digunakan untuk kamera sudut lebar yang juga dapat digunakan untuk fitur makro.

Baca juga: OPPO Pamerkan Find X6 Pro yang Canggih di Indonesia, Suguhkan Pengalaman Fotografi Terbaik 

Sedangkan untuk perekaman, perangkat ini dilengkapi Dolby Vision 4K HDR video.

Desain Ponsel

OPPO mengembangkan desain Find X6 Pro 5G dengan kamera terpusat untuk menghadirkan harmoni visual yang juga berfungsi untuk membagi distribusi bobot untuk membuat ponsel seimbang.

Sebuah bezel dengan material stainles steel ditambahkan di sekeliling lensa untuk memberikan pegangan yang nyaman saat memegang perangkat secara horizontal maupun vertikal.

Perangkat ini juga disertai sertifikasi IP68 untuk ketahanan debu dan kedap air.

Ada tiga warna yang disuguhkan OPPO untuk perangkat ini, pertama untuk tampilan kamera klasik dengan warna coklat, Find X6 Pro menyatukan kulit vegan dengan bahan kaca bertkstur logam. 

Sementara warna hitam dan hijau ditampilkan dalam material kaca dengan finishing anti glare unruk mengaja bersih dari noda dan tahan terhadap bekas sidik jari. 

Tampilan Layar

Pada bagian layar Corning® Gorilla® Glass Victus® 2 ditempatkan untuk memberikan protesi tergadap layar beresolusi 3168 × 1440. 

Layar OPPO Find X6 Pro memiliki kecerahan puncak hingga 2.500 nits, menjadikannya sebagai salah satu smartphone dengan layar paling terang. 

Layar perangkat ini juga didukung dengan Dolby Vision dan HDR10+. Find X6 Pro juga mendukung kecepatan refresh adaptif antara 1 hingga 120HZ yang dimungkinkan berkat teknologi LTP.

Perangkat Keras

OPPO Find X6 Pro 5G dilengkapi dengan prosesor terbaru Snapdragon 8 Gen 2 yang membawa peningkatan 45 persen dalam sisi penggunaan daya. 

Perangkat ini hadir dalam 3 pilihan konfigurasi RAM dan penyimpanan, 12GB + 256GB, 16GB + 256GB dan 16GB + 512GB. RAMnya sendiri memiliki tipe LPDDR5X yang meningkatkan kecepatan memory hingga 33% dan penyimpanan dengan tipe UFS 4.0 yang juga sangat cepat. 

Find X6 Pro 5G menampilkan sistem pendingin baru yang didesain ulangdengan 24% vapor chamber yang lebih besar dan bahan grafit generasi baru untuk me ningkatkan efisiensi pembuangan panas keseluruhan sebesar 84%.

Kualitas Baterai

Baterai yang diusung OPPO Find X6 Pro 5G paling besar diantara Find series yang telah beredar, 5000mAh. 

Baterai besar ini dilengkapi pengisian daya paling cepat diantara Find series yakni 100W SUPERVOOC yang dapat mengisi penuh 100% dalam 28 menit. Tak lupa, OPPO juga melengkapi 50W AIRVOOC yang merupakan pengisian daya nirkabel yang dapat mengisi penuh hanya dalam kurun watu 52 menit.

Baca juga: Harga HP Oppo Find X6 Pro, Seri Oppo Terbaru yang Hanya Tersedia di China

OPPO Find X6 Pro 5G mengusung sistem operasi ColorOS 13.1 berbasis Android 13 dan sudah mendapatkan versi beta ColorOS 14 berbasis Android 14.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas