Geser ke atas / tap '✖' untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Techno
LIVE ●
tag populer

Google Buka Akses Gratis Fitur AI Gmail, Ini Daftar Lengkapnya

Google resmi menggratiskan sejumlah fitur AI di Gmail. Pengguna kini bisa menulis, membalas, dan meringkas email lebih cepat.

zoom-in Google Buka Akses Gratis Fitur AI Gmail, Ini Daftar Lengkapnya
Anews/Tangkap Layar
GOOGLE - Google resmi menggratiskan sejumlah fitur AI di Gmail. Pengguna kini bisa menulis, membalas, dan meringkas email lebih cepat. 

Ringkasan Berita:
  1. Google menggratiskan tiga fitur AI Gmail untuk akun personal.
  2. Fitur mencakup penulisan email, balasan cerdas, dan ringkasan percakapan.
  3. AI Inbox berbasis Gemini sedang diuji dan akan hadir dalam beberapa bulan ke depan.

TRIBUNNEWS.COM - Google kembali memperkuat layanan Gmail dengan menghadirkan fitur kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) yang kini bisa digunakan secara gratis. 

Langkah ini membuat pengguna tak lagi harus berlangganan Google AI Pro atau Ultra untuk menikmati sejumlah fitur penting berbasis AI.

Berdasarkan laporan MacRumors, Google mengumumkan bahwa tiga fitur AI Gmail kini dibuka untuk seluruh pengguna akun personal di Amerika Serikat, dengan peluncuran global menyusul dalam waktu dekat. Fitur ini tersedia di Gmail versi web, Android, dan iOS.

Tiga fitur AI yang kini gratis meliputi:

1. Help Me Write, fitur untuk menulis email dari nol hanya dengan memasukkan perintah singkat.

Pengguna juga dapat memilih opsi pengeditan seperti Formalize, Elaborate, Shorten, hingga Polish untuk menyempurnakan email yang sudah ditulis.

Rekomendasi Untuk Anda

2. Suggested Replies, versi lanjutan dari Smart Reply yang lebih personal.

Fitur ini menganalisis konteks percakapan dan menyesuaikan gaya bahasa dengan kebiasaan pengguna.

3. AI Conversation Summaries, ringkasan otomatis untuk utas email yang panjang.

Gmail akan menampilkan kartu ringkasan berbentuk poin agar pengguna cepat memahami isi percakapan.

Baca juga: Google Hadirkan Tampilan Baru Reading Mode di Chrome Android

Menurut MacRumors, ketiga fitur tersebut mulai digulirkan hari ini untuk akun personal di AS. 

Google juga memastikan fitur serupa akan tersedia secara global dalam waktu mendatang.

Sementara itu, laporan dari PhoneArena menyebutkan bahwa Gmail kini resmi memasuki “era Gemini”. 

Google menyematkan AI Gemini langsung ke dalam Gmail dengan tujuan membantu pengguna menemukan informasi lebih cepat tanpa harus menggali satu per satu email lama.

Selain fitur gratis, Gmail juga menghadirkan sejumlah fitur AI lanjutan yang masih berbayar, antara lain:

  • Ask Your Inbox, untuk mencari informasi dengan pertanyaan bahasa alami.
  • Proofread, pemeriksaan ejaan, gaya bahasa, dan nada tulisan yang lebih mendalam.
Halaman 1/2
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Atas