Los Churros di Pejaten, Jakarta Selatan, Spesialis Donat ala Negara-negara Latin
Mau tahu rasa khas donat ala negara-negara latin? Dapatkan di Los Churros di Pejaten, Jakarta Selatan.
Penulis: Valdy Arief
Editor: Agung Budi Santoso
Laporan Wartawan TribunNews.com, Valdy Arief
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mau tahu rasa khas donat ala negara-negara latin? Dapatkan di Los Churros di Pejaten, Jakarta Selatan.
Ya, bertempat di pinggir Jalan Warung Jati Barat, Pejaten, Jakarta Selatan, Los Churros menjual churros, donat ala negara-negara latin, tepat di sebelah halte TransJakarta Jati Padang.
Meski berjualan di toko kecil pinggir jalan, rasa churros yang dijual tidak kalah dengan makanan serupa yang dijual, di pusat perbelajaan seperti mall.
Donat di Los Churros, Jakarta Selatan
Menurut Amjad Nasution, pegawai LSM Internasional dan pengunjung Los Churros, ia pernah membelikan churros dari sini untuk seorang kerabat dari Spanyol.
"Teman saya Carlos, asal Spanyol, bilang kalau churros di sini lebih simple dan lebih enak dari tempat lain di Jakarta" ujarnya.
Untuk menuju Los Churros sangat mudah, bisa dijangkau dengan mengunakan bus TransJakarta yang melewati halte Jati Padang.
Atau, bisa juga naik bus P20 dari Terminal Lebak Bulus atau Pasar Senen.
Pengendara motor dapat ke Los Churros dengan melewati Jalan TB Simatupang, kemudian belok ke arah Mampang atau Warung Buncit dan berhenti di dekat Halte Jati Padang.
Warung Churros ini buka dari jam 11 siang sampai jam pukul 19.00 malam.
Varian Rasa
Rasa Churros yang tersedia di sini berragam, ada rasa coklat, vanila, blueberry, dan stroberi.
Agak sedikit berbeda dengan churros yang dijual di mall-mall besar di Jakarta yang menikmatinya dengan cara dicelup ke saus coklat atau vanila, Los Churros memasukkan saus coklat, vanila, strawberi, atau blueberi ditengah cemilan ini, yang membuatnya lebih mudah untuk dimakan.
Harga churros di sini relatif lebih murah dari yang dijual di pusat perbelanjaan hanya Rp5.000 untuk satu churros.
Namun, tidak tersedianya tempat untuk menyantap churros di kantin ini, menjadikan camilan ala latin ini lebih baik dipesan secara drive-through.