Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pesona Pantai Pasir Putih, Aceh Besar, Tawarkan Eksotisme Khas Negeri Maritim

Keindahan Pantai Pasir Putih luar biasa. Hamparan pantai yang terbentang bermandikan sinar matahari. Memantulkan eksotisme pantai khas negeri maritim.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Pesona Pantai Pasir Putih, Aceh Besar, Tawarkan Eksotisme Khas Negeri Maritim
Serambi Indonesia/Nurul Hayati
Pantai Pasir Putih Aceh Besar. 

Laporan Wartawan Serambi Indonesia, Nurul Hayati

TRIBUNNEWS.COM, ACEH - Aceh memiliki kekayaan destinasi wisata bahari yang mempesona.

Provinsi yang terletak di ujung barat pulau Sumatera ini menyimpan eksotisme pantai khas negeri maritim.

pasir putih
Keindahan Pantai Pasir Putih Aceh Besar.  (duekbeukong.com)

Salah satunya adalah Pantai Pasir Putih atau Pantai Lhok Mee, Lamreh-Aceh Besar.

Pantai dengan pasirnya yang putih dan airnya yang sejernih cermin ini terlihat mempesona dengan keberadaan pohon-pohon bakau yang menancap di bibir pantai. Panorama yang disuguhkan memburatkan suasana romantis.

Tak heran kalau lantas Pantai Pasir Putih dijadikan sebagai lokasi favorit untuk foto pre wedding.

Selain lokasi foto pre wedding, Pantai Pasir Putih juga kerab dijadikan lokasi camping atau sekedar pesta barbecue.

Berita Rekomendasi

Pilihan yang tepat untuk berkumpul bersama orang-orang tercinta sambil menyesap hawa laut dan debur ombak yang berkejar-kejaran di bibir pantai.

Letaknya menelusup jauh dari pemukiman penduduk, namun perjalanan menuju kemari terbayar lunas tatkala menatap hamparan pasir putih selembut tepung serta pohon-pohon bakau yang memantulkan keelokannya lewat pantai dengan air sejernih cermin.

Keindahan Pantai Pasir Putih ibarat perawan yang belum mendapat polesan. Hamparan pantai yang terbentang bermandikan sinar matahari. Memantulkan eksotisme pantai khas negeri maritim.

Keindahan Pantai Pasir Putih belum banyak dituturkan pelancong lantaran gaungnya belum terdengar.

Pengunjungnya pun kebanyakan masih sebatas warga di daerah itu. Namun panorama yang disuguhkan sanggup mengundang decak kagum.


Lokasi dan waktu berkunjung


Pantai ini berjarak 35 Km dari kota Banda Aceh. Untuk menuju kemari membutuhkan waktu sekitar 1 jam berkendaraan.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas