Menu Gurame Goreng Ini Disajikan Begitu Menarik, Seolah-olah Sedang Terbang di Atas Piring
Ikan gurame goreng ini disajikan begitu memesona. Ikan ditata sedemikian rupa seolah-olah sedang 'terbang' di atas piring.
Editor: Agung Budi Santoso
Sebagai pelengkap disediakan tiga jenis sambal yang juga menjadi andalan Warung Bendega, yakni sambal goreng, sambal terasi, dan sambal matah.
Mencicipi Kerang Bakar juga sayang untuk dilewatkan.
Kerang yang dibakar diisi dengan bumbu khas Warung Bendega.
Rasanya gurih dan nikmat dengan didominasi dari rasa kemiri.
Untuk pecinta masakan dari daging bebek, bisa mencoba Bebek Rica maupun Bebek Goreng.
Tekstur daging yang juicy cocok disantap bersama sambal, plecing kangkung, dan nasi putih hangat.
Pilihan menu lainnya ada berupa paket atau set menu, seperti Paket Bebek Goreng dengan harga Rp 95 ribu.
Paket ini berisi bebek goreng atau bakar, nasi, plecing/ urab, dan sambal.
Ada pula Paket Ikan Goreng dengan harga Rp 67 ribu yang berisi ikan goreng, nasi, plecing/ urab, sambal, dan soup bendega.
Info Harga:
Ikan Bakar Bendega : Rp 52 ribu / Rp 84 ribu
Kerang Bakar : Rp 44 ribu / Rp 75 ribu
Ikan Goreng Asam Manis : Rp 63 ribu / Rp 88 ribu
Kerang Bakar : Rp 44 ribu / Rp 75 ribu
Gurami Terbang RP 54 ribu
Gurami Asam Manis : RP 57 ribu