Puas Rasanya Berlibur di Keramas Park di Gianyar, Fasilitasnya Lengkap, Flying Fox Hanya Rp 50 Ribu
Ada dua kolam renang dengan kedalaman 150 meter dan khusus untuk anak-anak dengan permainan rumah-rumahan yang ada di area kolam.
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribun Bali, Ayu Dessy Wulansari
TRIBUNNEWS.COM, GIANYAR - Sejak 13 Juni 2015, D'green Keramas Park and Education atau yang lebih dikenal Keramas Park di Jalan Maruti No 8, Desa Keramas, Gianyar, menambah objek liburan di Bali.
Suasanya masih asri dengan hijaunya rerumputan dan pepohonan.
Di tempat ini juga ada beragam kegiatan yang bisa dilakukan.
Wahana permainan air. (Tribun Bali/Ayu Dessy)
“Keramas Park merupakan wahana edukasi. Di samping tempat rekreasi untuk semua kalangan, kami juga mengedukasi masyarakat tentang pengolahan sampah, air, dan edukasi mengenai pengolahan sampah menjadi sesuatu yang berguna,” ujar satu di antara pemilik sekaligus Marketing Keramas Park, Candra Manggala.
Ia mencontohkan bagaimana cara pemanfaatkan sampah seperti botol plastik yang bisa dijadikan media tanam untuk tumbuhan dan dijadikan perindang dan mempercantik areal di sekitar Keramas Park.
Di beberapa sudut wahana, sudah ditempatkan botol plastik bekas yang sudah ditanami tumbuh-tumbuhan.
Selain sebagai sarana edukasi, tentunya bisa dijadikan sebagai tempat untuk berekreasi.
Aktivitas yang ditawarkan yakni kolam renang dengan waterslide.
Permainan ATV. (Tribun Bali/Ayu Dessy)
Ada dua kolam renang dengan kedalaman 150 meter dan khusus untuk anak-anak dengan permainan rumah-rumahan yang ada di area kolam.
“Tiket masuk pengunjung dewasa itu Rp 29 ribu dan anak-anak Rp 15 ribu. Tiket masuk tersebut sudah termasuk free pemakaian kolam renang dan loker,” kata Candra.
Bagi pengunjung yang membawa anak-anak, ada pula aktivitas yang bisa dilakukan di Indoor Challanges.
Di sana terdapat wall climbing, rumah pohon yang di dalamnya diletakkan trampolin, perosotan, dan flying fox khusus untuk anak-anak.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.