Trik Agar Traveling Ke Eropa Saat Musim Liburan Biayanya Tetap Bisa Dihemat
Jalan-jalan ke Eropa saat musim liburan bisa saja merongrong dompet karena mahalnya tiket pesawat dan hotel. Tapi ada trik tetap irit biaya. Caranya?
Editor: Agung Budi Santoso
Wi-Fi gratis belakangan jadi semakin mudah ditemui, terutama di hotel dan kafe, jadi jika mungkin, atur telepon genggam menjadi airplane mode, dan gunakan Wi-Fi. Ini adalah alternatif termurah.
Anda juga dapat membeli telepon genggam murah di negara tujuan, biasanya telepon seperti ini dilengkapi dengan fasilitas telepon gratis selama beberapa menit. Mudah digunakan dan terukur biayanya.
Seperti biasa, pesan telepon genggam ini secara online sebelum bepergian. Saat Anda tiba di tujuan, tinggal beli kartu SIM yang dapat digunakan secara internasional.
Dengan begitu Anda dapat mengutak-atik telepon genggam ini dulu di rumah dan tak menghabiskan banyak waktu karena kebingungan menggunakannya di tempat tujuan.
Cukup bawa ransel
Meskipun sudah sering diingatkan, saran ini masih sering dihiraukan. Setelah mereka di pesawat, barulah mereka kaget melihat biaya yang harus dikeluarkan untuk bagasi.
Beberapa maskapai internasional ke Eropa mungkin sering menawarkan satu slot bagasi gratis, tetapi untuk apa menghabiskan waktu mengantre untuk mengambil bagasi?
Mereka yang menggunakan ransel dapat berjalan melewati antrean dan memulai liburan mereka secepatnya.
Ditambah lagi jika Anda berencana mengunjungi negara-negara di Eropa dengan pesawat, maskapai-maskapai berbiaya rendah akan membebani Anda dengan biaya bagasi.
Hal lain yang perlu dipertimbangkan, dengan menggunakan ransel, Anda dapat bergerak lebih cepat dan fleksibel seandainya jadwal penerbangan diganti atau dibatalkan.
Anda juga tak perlu menggunakan jasa porter untuk membawa-bawa barang Anda. Hal ini tentu juga akan menghemat Anda dari membayar uang tip. Keuntungan terakhir, Anda tak perlu khawatir menghabiskan banyak waktu untuk berkemas, maksimalkan waktu berlibur Anda.
Uang tunai penting
Anda akan selalu membutuhkan uang tunai, tapi jangan menggunakan fasilitas penukaran uang, mereka selalu memberi biaya tambahan untuk jasa mereka.
Begitu juga jika anak menukar uang di hotel. Tempat penarikan tunai paling baik ialah ATM. Ingat, semakin kecil dan terpencil tempatnya, semakin sulit untuk menggunakan kartu kredit. Bawa uang tunai yang cukup untuk situasi seperti ini.