Gunakan Telkomsel Poin Dapat Diskon 50 Persen di Hotel Bukit Randu
Harga publish menginap per malam Rp 825 ribu++ untuk tipe kamar Superior setelah dipotong diskon cukup membayar Rp 499.125 per nett.
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Reporter Tribun Lampung Heru Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM, BANDAR LAMPUNG – Bukit Randu Hotel & Restoran melanjutkan kerjasama dengan Telkomsel.
Bentuk kerjasamanya, pengguna operator itu bisa memanfaatkan Tukar Poin Telkomsel untuk menikmati beragam diskon.
Gemerlap kota Bandar Lampung yang bisa dinikmati dari Bukit Randu Hotel. (Tribun Lampung/Heru)
Raban, Sales and Marketing Manager Bukit Randu mengatakan, penukaran 10 Telkomsel Poin tamu hotel mendapatkan diskon 50 persen menginap.
Harga publish menginap per malam Rp 825 ribu++ untuk tipe kamar Superior setelah dipotong diskon cukup membayar Rp 499.125 per nett.
Diskon serupa juga berlaku untuk layanan karaoke hanya menukar 10 Telkomsel Poin.
Tukar poin pun berlaku pembelian makanan dan minuman di outlet Restoran Tulip Coffee shop dan Restoran Suki. Menukar 10 poin otomatis mendapatkan diskon sebesar 15 persen.
Bukit Randu (Tribun Lampung/Heru)
Menariknya, diskon makanan berlaku untuk semua menu ala carte dan tidak ada minimal transaksi.
“Diskon serupa di Restoran Suki, konsumen bisa menikmati aneka menu Japanese seperti shabu-shabu, teppanyaki, sushi, Paket Bento dan masih banyak lagi," terang Raban.
"Di Restoran Kuring tersedia menu pindang seafood, pindang kepala kakap, gurame saos mangga, cumi Bukit Randu, patin bambu dan lain sebagainya,” jelasnya pada Tribun, Selasa (12/1).
Raban menambahkan, beragam promo diskon melalui tukar point berlaku sampai 30 Juni 2016.
Ia berharap, program tersebut bermanfaat bagi pelanggan setia Bukit Randu.
Hotel Bukit Randu sendiri merupakan salah satu hotel berbintang di pusat Kota Bandar Lampung.
Memiliki lokasi di puncak Bukit Randu dengan ketinggian 258 mdpl pengunjung akan disuguhkan keindahan pemandangan kota yang tidak dimiliki hotel lainnya.