Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pesta Kuliner Hidangan Laut di Dapoer Ikan Bakar, Batam

Porsi jumbo dan racikan bumbu yang melekat di daging ikan ini cukup sesuai dengan harganya.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Pesta Kuliner Hidangan Laut di Dapoer Ikan Bakar, Batam
Tribun Batam/Elizagusmeri
Kerang. 

Laporan reporter Tribun Batam, Elizagusmeri

TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Dapoer Ikan Bakar Batam Center hadir dengan berbagai menu seafood.

Belum genap satu tahun dibuka, sesuai namanya menu ikan bakar menjadi menu yang dicari-cari.

Misalnya menu ikan bakar dari Ikan Sabah.

Porsi jumbo dan racikan bumbu yang melekat di daging ikan ini cukup terbayarkan dengan harganya.

"Menu ikan Sabah bakar adalah menu favorit atau yang paling di cari. Seporsi kami tawarkan Rp 76.500," kata Marketing Dapoer Ikan Bakar, Jo.

Berita Rekomendasi

Menu ikan Sabah bakar bukan satu-satunya jenis ikan laut yang bisa dipilih.

Dapoer Ikan Bakar juga menyediakan ikan seperti ikan Selar, ikan Putih, ikan Kakap dan masih banyak lagi. Bedanya, menyantap ikan bakar di sini dicocor dengan sambal khas melayu.

"Cita rasa kami asli dari racikan melayu banget karena yang masak langsung orang melayu, nah ada sambal khas yang diracik yakni sambal Cincalok, kawanan yang pas dicicip dengan ikan bakar," jelas dia.

ikan'
Ikan bakar. (Tribun Batam/Elizagusmeri)

Bumbu ikan bakar di sini benar terasa karena campuran bumbunya tidak hanya diolehkan di luar daging ikan tetapi juga di dalam dagingnya.

Apalagi bila sudah berkawan dengan sambal Cincalok.

Sambal ini berasa asam karena diracik dari bawang dan potongan cabai. Bila tidak menyukai sambak Cincalok, disediak sambal cabe merah biasa atau yang sedikit "cetar" sambal hijau dengan irisan petai.

" Paling pas sih sebenarnya sambal Cincalok, kalau gak cicip pakai sambal merah dan hijau," kata dia.

Menu ikan dengan varian lain yang dapat dipilih diantaranya Ikan masak kari, ikan pedas, ikan manis dan lainnya.

ikan
Dapoer Ikan Bakar. (Tribun Batam/Elizagusmeri)

Dijamin Anda akan puas memilih menu ikan yang ada. Selain ikan, di sini juga banyak dipesan menu kerang, seperti kerang batik.

Kemudian disusul dengan sajian cumi dan kepiting dengan berbagai olahan.

"Seporsinya ditawarkan Rp 70.500, bisa dimasak soas padang, saos tiram, rebus hingga saos pedas," paparnya.

Dapoer Ikan Bakar menyediakan berbagai menu seafood, harga terendah makan di sini Rp 20ribu.

Seafood yang dihidangkan cukup segar karena dapat dipilih langsung di tabung es yang disediakan.

Bila ingin memesan catering dengan harga Rp 15 ribu, Dapoer Ikan Bakar bisa melayani.

"Tergantung menunya seperti apa, kadang di bawah Rp 15 ribu saja kami layani," ungkap dia.

Dari segi tempat, Dapoer Ikan Bakar menawarkan disain khas tersendiri yang cucok untuk semua usia.

Suasana restonya juga berkesan santai.

Restoran ini menampung hingga 120 orang. Tertarik menyicip ikan bakar dan menu sea food ala Dapoer Ikan Bakar?

Bila Anda hendak menyicip mampirlah di ruko Bintang Raya depan bundaran madani, Batam Center.

Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas