Cara Mudah Memilih Jenis Pakaian yang Paling Nyaman Dipakai Untuk Traveling
Ini tips memilih busana yang paling nyaman dipakai untuk traveling.
Editor: Agung Budi Santoso
Ketika kita berada di tempat yang sejuk kita perlu mempertimbangkan untuk lebih memilih pakaian knitwear.
Menurut Sadad, pakaian Knitwear tentunya sangat cocok dan dapat menghangatkan tubuh kita, kita juga dapat menambahkan beanie untuk melindungi kepala kita dan kaos kaki dari rasa dingin.
Sedangkan jika kita ingin pergi ke pantai, kita bisa menggunakan short cargo pants.
Short Cargo pants dengan beragam motif dan kaos berbahan katun merupakan paduan yang cocok untuk digunakan ketika kita sedang berada di pantai.
Untuk ke gunung, kita juga dapat menggunakan cargo pants.
Sadad juga mengatakan, alasan mengapa celana cargo cocok digunakan ketika naik gunung karena cargo pants yang memiliki kesan yang strong dan memiliki kantong yang banyak sehingga kita dapat menyimpan beberapa barang di kantong tersebut secara ringkas.
Selain itu, Sadad juga mengusulkan penggunaan rebel parka atau military jacket untuk mendaki gunung.
(Nisrina Darnila/ nationalgeographic.co.id)