Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

8 Varian Burger di Mighty Melt yang Bisa Bikin Anda Mendadak "Kelaparan"

Dengan harga terjangkau pengunjung bisa mendapatkan hidangan ala Mighty Melt yang benar-benar bisa mengenyangkan.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in 8 Varian Burger di Mighty Melt yang Bisa Bikin Anda Mendadak
Tribun Bali/Ayu Dessy
Burger di Mighty Melt. 

Laporan Wartawan Tribun Bali, Ayu Dessy Wulansari

TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Ada saja tempat bagi para foodies untuk mencicipi ragam sajian yang memiliki rasa dan ciri khasnya masing-masing. Sebut saja Mighty Melt.

Tempat ini bisa ditemukan di Jalan Tukad Badung II No 1, Denpasar, Bali.

Keberadaannya sudah ada sejak 24 Januari 2016.

Memang tergolong sebagai pendatang baru dalam list destinasi kuliner, tetapi untuk rasa dan harga, patut dicoba.

Pemilik Mighty Melt, IGN Dharma Setiawan mengungkapkan, berdirinya Mighty Melt berawal dari dirinya yang berjualan sandwich secara online.

Berita Rekomendasi

Dharma sendiri mengaku gemar membuat hidangan roti isi itu.

“Banyak yang suka sandwich buatan saya. Kemudian beberapa dari pelanggan menanyakan kepada saya apa tidak sebaiknya membuat sebuah tempat agar langsung bisa makan di tempat. Kalau take away, risikonya agak dingin dan tidak fresh pas sampai di rumah pelanggan,” ujarnya kepada Tribun Bali beberapa waktu lalu.

Masukan dari pelanggan membuat dirinya mengambil langkah untuk mendirikan Mighty Melt.


Aneka hidangan di Mighty Melt. (Tribun Bali/Ayu Dessy)

Ia mengubah total konsep hidangan yang pernah dijualnya secara online dengan tempat baru berkapasitas 30 orang itu.

Burger house, begitulah konsep dari kafe pertamanya.


“Saya mengambil konsep burger ini karena mencari makanan yang bisa saya buat menjadi hidangan yang freak atau istilahnya abnormal. Sudah banyak kafe di Bali yang menyediakan burger, hanya saja tampilan dan porsinya masih standar,” tambahnya.

Ia membuat burger yang tak hanya menang dari segi kuantitasnya saja, tetapi juga kualitas dari bahan-bahan premium yang dipakai.

Menurutnya, dengan harga terjangkau pengunjung bisa mendapatkan hidangan ala Mighty Melt yang benar-benar bisa mengenyangkan.

“Dalam dunia kuliner ada dua istilah, yaitu lapar mata dan lapar perut. Di sini saya ingin para foodies di Bali bisa mengatasi kedua rasa lapar tersebut,” jelas pria berkacamata itu.

Sebagai burger house, Mighty Melt memang memfokuskan penyajian pada satu di antara hidangan yang masuk kategori western food itu.


Tribun Bali/Ayu Dessy

Pada penyajian burger, bahan yang tak boleh dilupakan adalah patty.

Bisa dikatakan cita rasa patty inilah yang membuat burger tidak bisa disamakan dengan tempat lainnya.

“Sebenarnya yang paling lama itu buat patty karena kita bikin sendiri dari daging sapi cincang. Saya belajar buatnya secara otodidak dari beberapa sumber internet di luar negeri, seperti Jamie Oliver. Pertama saya coba, rasanya agak plain dan taste-nya kurang. Kemudian saya coba-coba lagi dan akhirnya dapat rasa seperti patty yang sekarang,” tuturnya.

Beberapa trial and error ia jalankan untuk mendapatkan rasa patty yang disukai banyak orang.

Hal itu juga tak terlepas dari masukan teman-temanya yang sudah mencoba burger di Mighty Melt.

Setiap satu patty untuk burger ditakar dengan berat 100 gram.

Kombinasi bermacam bumbu yang tercampur rata dengan daging sapi giling memberikan rasa dan aroma yang nikmat.

Tekstur patty-nya juicy dan tidak kering alias lembut.

Rasa gurih, pedas, manis, dan asin menyatu dengan komposisi yang tepat.

Mighty Melt yang buka dari pukul 18.00-23.00 Wita memberikan suasana yang santai saat makan dan berkumpul.

Dengan ruangan yang semi terbuka, ada kesan vintage yang cukup terasa.

Dekorasi dibuat dari bahan-bahan bekas yang didaur ulang menjadi pajangan cantik penghias ruangan.

 Beef Bazoka 

Mighty Melt menyajikan delapan macam burger dengan tampilan dan isian yang dibuat sedikit berbeda antara satu dengan yang lainnya.

Mulai dari burger klasik yang sering dijual di tempat lain, hingga burger dengan tampilan yang tak biasa.

Selain selada, tomat, dan timun yang sering digunakan, Mighty Melt juga menambahkan bahan lainnya untuk mengisi burgernya

“Kita punya Beef Bazoka. Kebetulan burger ini yang paling laris. Terdiri dari 100 gram beef patty, melt cheese, egg, crispy onion, dan di atas ada topping beef bockwurst sausage,” jelas Pemilik Mighty Melt, IGN Dharma Setiawan.

Di sini burger tidak ditampilkan dengan cara biasa, melainkan dikreasikan hingga tak hanya enak dipandang namun juga enak dimakan.

Sesuai dengan namanya, pada bagian atas burger ditambahkan dengan sosis bockwurst yang mirip dengan bazoka atau roket.

Tambahan sosis jumbo yang populer di Jerman ini membuat rasa burger kian bertambah lezat.

Saat ini sosis bockwurst kerap dipakai sebagai sosis bakar dengan saus barbekyu.

Selain karena ukurannya yang lebih besar, teksturnya pun lembut dan agak kenyal.

“Ada juga The Tower Killer yang berisi beef patty, telur, dan empat crispy onion yang menjadi tower,” tambahnya.

Empat crispy onion disusun sehingga tampilan burger lebih tinggi.

Crispy onion dibuat dari irisan tebal bawang bombay yang dibalut dengan tepung dan digoreng.

Renyahnya crispy onion ini memberikan sensasi tersendiri saat menyatukan semua isian burger di dalam mulut.

Jenis burger lainnya ada Triple Happinnes. Burger ini cocok bagi pengunjung yang maniak burger dan dalam keadaan lapar.

Bayangkan saja, Triple Happines terdiri dari tiga beef patty dengan berat 100 gram, tiga keju, telur, dan lainnya.

Porsi yang sangat besar untuk ukuran orang lokal.

Setiap burger berisikan secret sauce yang dibuat homemade, bukan saus kalengan. Rasanya tentu tidak ditemukan di tempat lainnya.

Pendampingnya adalah kentang goreng dan salad.

Bagi yang hanya ingin ngemil, Mighty Melt juga menyajikan aneka pilihan roti bakar.

Roti ini disajikan dengan topping yang kekinian dan banyak digandrungi oleh orang, terutama anak muda, yaitu nutella.

Selai cokelat ini melapisi bagian atas roti dan dipadukan dengan selai lain, seperti saus blueberry, strawberry, maupun tambahan keju. (*)

  

Info Harga Burgers

The Classic : Rp 30K

Egg Bang : Rp 36K

The Tower Killer : Rp 38K

Beef Bazoka : Rp 42K

Double Damage : Rp 48K

Double Cover : Rp 48K

Da Bomb Pretty Shell : Rp 48K

Tripple Happiness : Rp 60K

Roti Bakar

Nutella + Nutella : Rp 16K

Nutella + Strawberry : Rp 15K

Nutella + Blueberry : Rp 15K

Nutella + Cheese : Rp 15K

Ceres + Cheese : Rp 14K

Extra Topping : Rp 2K

Drinks

Vanilla Milkshake : Rp 15K

Strawberry Milkshake : Rp 15K

Banana Milkshake : Rp 16K

Oreo Milkshake : Rp 17K

Greentea Milkshake : Rp 17K

Banana Juice : Rp 10K

Melon Juice : Rp 9K

Avocado Juice : Rp 13K

Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas