Bakso Daging Sapi Sudah Biasa, yang Ini dari Daging Ikan Lele !
Bakso daging sapi tentu sudah biasa banget. Lain ceritanya kalo dari ikan lele seperti ini.
Editor: Agung Budi Santoso
TRIBUNNEWS.COM - Bakso goreng ini sangat unik. Terbuat dari ikan lele dan berkuah cuko. Penasaran dengan rasanya? Segera saja buat bakso lele goreng kuah cuko.
Bahan-bahan/ Bumbu-bumbu:
250 gram daging ikan lele, dihaluskan
100 gram daging paha ayam, dihaluskan
2 siung bawang putih, dihaluskan
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh penyedap rasa
2 sendok teh minyak wijen
100 gram bengkuang, dipotong kotak-kotak kecil
2 butir telur ayam
200 gram tepung sagu tani
1 sendok teh baking powder
25 ml air
minyak untuk menggoreng
Bahan Cuko:
2 sendok makan ebi, diseduh, disangrai, dihaluskan
350 gram gula merah
1000 ml air
15 gram asam jawa
1 sendok teh garam
1/2 sendok makan cuka
Cara Membuat Bakso Lele Goreng Kuah Cuko:
- Campur ikan lele, ayam, bawang putih, garam, merica bubuk, penyedap rasa, minyak wijen dan bengkuang.
- Sambil diuleni rata.
- Tambahkan telur ayam. Aduk rata.
- Tuangkan air es. Aduk rata.
- Masukkan tepung sagu dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
- Bentuk bola-bola dengan sendok. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
- Sajikan bersama kuah cuko.
Untuk 20 buah