Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pesona Danau Wuhua Hai di Taman Nasional Lembah Jiuzhaigou

ngin menyaksikan keindahan hakiki dari sebuah danau? Pergilah ke Aba, Sichuan, Tiongkok.

Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Pesona Danau Wuhua Hai di Taman Nasional Lembah Jiuzhaigou
ISTIMEWA
Danau Wuhua Hai di Taman Nasional Lembah Jiuzhaigou, Sichuan, Tiongkok. 

 Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary

TRIBUNNEWS.COM, SICHUAN - Ingin menyaksikan keindahan hakiki dari sebuah danau? Pergilah ke Aba, Sichuan, Tiongkok.

Di sana, ada sebuah danau cantik penuh pesona yang merupakan bagian dari hamparan alam Taman Nasional Lembah Jiuzhaigou.

Wuhua Hai namanya. Danau tersebut sungguh memiliki keindahan tak terkira. Jangankan berpaling, mengerjap sekali saja seakan-akan tak rela Anda lakukan ketika menyaksikan betapa memesonanya panorama di sana.

Danau Wuhua Hai merupakan yang tercantik di antara 118 danau yang terdapat di Taman Nasional Lembah Jiuzhaigou. Letaknya berada pada ketinggian 2.472 meter di atas permukaan laut.

Pada detik pertama menatap Danau Wuhua Hai, kecantikannya pastilah langsung membius Anda. Jika tak berdecak kagum, Anda dijamin hanya akan ternganga tatkala takjub karenanya.

Komposisi sejumlah warna, seperti biru muda, biru tua, hijau, kuning, dan cokelat, yang tampak pada hamparan air danau menjadi kecantikan utama di sana. Itulah sebabnya danau tersebut dinamai Wuhua Hai.

Berita Rekomendasi

Wuhua Hai dalam bahasa Indonesia berarti 'Lima Bunga'. Lima Bunga tentu bukan diartikan secara harfiah, melainkan dimaknai sebagai multiwarna, sehingga Danau Wuhua Hai berarti danau yang airnya berwarna-warni.

Hanya saja, warna pada Danau Wuhua Hai punya kemungkinan untuk berubah setiap saat. Sebab, kandungan mineral, seperti kalsium karbonat, dan hidrofit di dalamnya amat berpengaruh pada perubahan warna air danau.

Tak hanya menampilkan paduan warna yang begitu molek, air Danau Wuhua Hai juga sangat jernih dan bersih. Saking jernihnya, ikan-ikan kecil yang berenang bebas dan potongan batang kayu serta ranting yang jatuh ke dalamnya terlihat amat jelas.

Batang kayu dan ranting tersebut pun membentuk suatu ornamen abstrak di dasar danau dengan keindahannya sendiri. Tentunya, hal itu sukses menambah pesona dan kecantikan Danau Wuhua Hai.

Kemudian, yang juga menambah keelokan Danau Wuhua Hai ialah rimbunnya pepohonan hijau di sekitarnya. Bayangan pepohonan tersebut pun tercermin di permukaan air danau sehingga menjadi daya pikat tersendiri.

Musim gugur pun menjadi waktu yang tepat untuk bertandang ke Danau Wuhua Hai. Sebab, warna merah kecokelatan pada rimbun pepohonan menjadi perpaduan sempurna bagi indahnya paduan warna air danau.

Ada satu hal lagi yang menyempurnakan panorama alam di kawasan Danau Wuhua Hai, yakni penampakan sejumlah gunung dengan puncak bersalju. Puncak gunung bersalju tampak menjadi latar belakang pemandangan Danau Wuhua Hai dan menjadikannya jauh lebih menarik hati.

Danau Wuhua Hai kabarnya tak pernah sepi pengunjung. Terbukti, saat Tribunnews bertandang pada Mei 2017, wisatawan lokal maupun mancanegara tampak memenuhi tempat tersebut. Padahal, saat itu bukan musim liburan atau akhir pekan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas