Mau Liburan Seru Bareng Kawan Sambil Ngevlog? Nih Ada Tawaran dari J-Sky Ferris Wheel
“Harapan kami acara ini dapat mengisi libur panjang masyarakat luas,” ungkap Hironori Takano.
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menyambut libur sekolah dan libur akhir tahun ini Bianglala raksasa terbesar di Indonesia, J-Sky Ferris Wheel, yang berlokasi di lantai 3 Mall AEON Jakarta Garden City, menggelar kompetisi vlog untuk para penggila jalan-jalan, bertajuk Vlog J-Sky Competition.
Kompetisi dengan hastag #liburaninthesky ini digelarb ekerjasama dengan SMK Bakti Idhata yang merupakan Sekolah Kejuruan Bidang Teknologi Informatika di kawasan Cilandak Barat Jakarta Selatan, dan digelar untuk menyemarakkan acara CONFEST (Competition Of Bakti Idhata Festival), sebuah ajang lomba kreativitas anak bangsa yang diadakan setiap tahun untuk mengembangkan pengetahuan dan inovasi.
“Acara ini merupakan urunan program utama kami yaitu, “J-SKY Creativity” di tahun 2018. Vlog J- SKY Ferriswheel Competition bertujuan menciptakan interaksi antara J-Sky Ferris Wheel dan masyarakat luas, sekaligus mengajak seluruh lapisan masyarakat umum berkreativitas, memperkenalkan karya masyarakat dan mengeksplorisasi bakat dan minat sekaligus berbagi keceriaan dan kebahagiaan," ungkap Hironori Takano selaku Presiden Direktur PT Momozen Amusement Indonesia dalam keterangan pers tertulisnya kepada Tribunnews, Selasa (19/12/2017).
VLOG J-SKY Ferriswheel Competition diadakan setelah melihat antusias pengguna Youtube dan Instagram yang terus meningkat dan hadirnya jutaan karya video vlog di Youtube yang menarik, unik, segar dan bermanfaat.
“Harapan kami acara ini dapat mengisi libur panjang masyarakat luas,” ungkap Hironori Takano.
Baca: Cerita Tentang Juragan Sambal Bu Rudy yang Jatuh Cinta Pada Suzuki Carry
Baca: Obrolan Iwan Fals dengan Sopir Truk, Pasang Foto Bang Iwan, Saya Merasa Aman di Jalan, Bang
Kamu yang tertarik mengikuti kompetisi vlog untuk mengisi liburan panjang kali ini, silakan kepoin akun instagramnya di IG @ferriswheel.jsky dan Facebook www.facebook.com/JSky.Momozen