Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Usai Hadirkan Nasi Uduk, McDonald's Indonesia Kini Hadirkan Tumis Daging Cabe Ijo

Sukses dengan menu nasi uduknya, hari ini (16/4/2018) McD kembali melahirkan sebuah menu khas Indonesia yang begitu menarik.

Penulis: Bobby Wiratama
zoom-in Usai Hadirkan Nasi Uduk, McDonald's Indonesia Kini Hadirkan Tumis Daging Cabe Ijo
Instagram
menu daging cabe ijo mcdonald's 

TRIBUNNEWS.COM - Bicara soal franchise fast food di Indonesia, McDonald's bisa dibilang sebagai salah satu jawaranya.

Keberadaan McDonald's di Indonesia sendiri terasa begitu dekat di masyarakat karena beberapa langkah bisnis yang mereka terapkan di tanah air.

Selain menggaet hati masyarakat Indonesia dengan membuka banyak cabang, perusahaan asal Amerika Serikat iin kerap mengeluarkan menu menarik yang menonjolkan kearifan lokal.

Ya, cabang-cabang McDonald’s di seluruh penjuru dunia pasti memiliki keunikannya masing-masing karena mereka mempunyai cara yang unik untuk melokalkan menu mereka dengan lidah warga setempat.

Hal ini juga dilakukan oleh McD di Indoensia.

Beberapa waktu lalu, mereka meluncurkan kolaborasi kuliner dengan menu Nasi Uduk McD.

Bertajuk Nasi Uduk McD: Rasa yang Tak Pernah Kamu Lupa, McD menyajikan 2 pilihan menu nasi uduk.

Pertama Nasi Uduk Komplit dengan dua pilihan ayam goreng (crispy atau spicy), telur mata sapi, sambal terasi, dan bawang goreng berikut minumnya.

Berita Rekomendasi

Menu ini bisa didapatkan sepanjang hari oleh konsumen McD di seluruh Indonesia dengan harga  mulai dari Rp 33.000 (sesudah pajak).

Kedua, Nasi Uduk Special, yakni nasi uduk ditemani dengan sambal terasi, bawang goreng, scramble egg atau telur dadar, dan pilihan Hot Coffee/Milk Tea.

Untuk Nasi Uduk Special, hanya disajikan di waktu sarapan, yakni dari pukul 05.00 sampai 11.00.

Menu ini dijual dengan harga Rp 25.000 (sesudah pajak).

Menu ini juga dijual terpisah dengan harga mulai dari Rp 5000 untuk sambal dan bawang goreng, Rp 12.500 untuk nasi uduk beserta sambal dan bawang goreng.

“Menu ini kami sajikan hanya sampai 30 April 2018. Menu ini masuk kategori menu limited time offer (LTO) bersama dengan menu lain yang setiap bulannya berganti. Dengan menu kami ingin meningkatkan produk ayam kami,” ujar Associate Director of Communication McDonald’s Indonesia Sutji Lantyka, Jumat (23/3/2018)

Sutji melanjutkan, meski menu ini terbilang laris nantinya, sejauh ini belum ada pembicaraan akan dijadikan menu permanen atau core menu.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas