Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menginap di Holiday Inn Express JIEXPO Sekalian Liburan Keluarga Seru di Jakarta Fair 2018

Ketika liburan anak sekolah masih panjang, momen ini dapat dimanfaatkan untuk menghabiskan waktu bersama anak-anak dan keluarga.

Editor: Content Writer

Ketika liburan anak sekolah masih panjang, momen ini dapat dimanfaatkan untuk menghabiskan waktu bersama anak-anak dan keluarga. Apalagi momen liburan sekolah tahun ini bersamaan dengan diadakannya event terbesar tahunan kota Jakarta, Jakarta Fair 2018 yang diselenggarakan dari tanggal 23 Mei – 1 Juli 2018.

Momen ini pun dimanfaatkan banyak keluarga untuk berlibur di Jakarta serta menginap di hotel terdekat dari event tahunan ini.

Holiday Inn Express Jakarta International Expo yang berlokasi langsung berdampingan dan dapat ditempuh hanya dengan berjalan kaki dari Jakarta Fair 2018, kebanjiran tamu yang berasal dari luar kota, diantaranya berasal dari Bandung, Serang, Semarang, Bogor, dan Surabaya.

jiexpo

Momen ini pun dimanfaatkan oleh Holiday Inn Express Jakarta International Expo dengan memberikan paket menginap sudah termasuk dengan tiket Jakarta Fair 2018.

Selama periode Jakarta Fair dari 23 Mei – 1 Juli 2018, para tamu yang menginap di Holiday Inn Express Jakarta International Expo dapat berkunjung ke Jakarta Fair hanya dengan berjalan kaki.

Holiday Inn Express Jakarta International Expo memanjakan tamunya dengan memberikan paket menginap seharga IDR 650,000,nett di Standar Room termasuk dengan dua tiket masuk Jakarta Fair serta termasuk juga dengan sarapan pagi. Lebih spesial lagi dikarenakan untuk anak-anak di bawah usia 12 tahun dapat ikut sarapan gratis.

Paket spesial liburan ini diharapkan dapat menjadi pilihan merayakan libur sekolah untuk para masyarakat Jakarta yang ingin menghabiskan waktunya di acara tahunan Jakarta Fair 2018.

jiexpo
Berita Rekomendasi

“Menyambut libur sekolah anak-anak yang bertepatan dengan Jakarta Fair 2018, hotel kami menyemarakkannya dengan memberikan paket menginap sekaligus berkunjung ke Jakarta Fair 2018. Sebagai hotel yang ramah anak-anak (kids friendly) para anak-anak di bawah 12 tahun dapat sarapan pagi gratis dan menikmati fasilitas kunjungan ke Jakarta Fair. Kami juga menawarkan tiket Jakarta Fair dengan harga spesial untuk pembelian tiket tambahan.” ujar Priskilla Wanda, Marketing Communication & Distribution Manager Holiday Inn Express Jakarta International Expo.

Holiday Inn Express Jakarta International Expo memiliki total 243 kamar Standard dengan berbagai fasilitas hotel yang mencakup:

  • Wi-Fi cepat dan gratis yang tersedia di seluruh penjuru hotel agar tamu tetap terkoneksi selama menginap.
  • Gratis Express Start™ Breakfast atau Grab & Go untuk memulai hari dengan baik.
  • Perlengkapan tidur yang nyaman dan berkualitas dengan dua pilihan bantal soft atau firm untuk membuat tamu beristirahat dengan nyaman pada malam hari.
  • Power showers yang menyegarkan tubuh dengan 3 fungsi pijatan pada kepala dan handuk yang halus.
  • Gym Center untuk menambah energi dan menjaga rutinitas kebugaran meskipun jauh dari rumah.
  • Self-service pusat bisnis dan binatu

Holiday Inn Express Jakarta International Expo merupakan Hotel Holiday Inn Express yang ketiga di ibukota Indonesia. Ada sembilan Holiday Inn Express lainnya yang tersebar di penjuru Indonesia seperti Bali, Semarang, Surabaya ditambah lima lainnya yang akan di bangun di penjuru negeri lima tahun kedepan.

jiexpo

Secara keseluruhan di dunia, terdapat 2.400 hotel Holiday Inn Express. Ada 22 IHG hotel di seluruh Indonesia yang sudah beroperasi dengan berbagai merek lain, termasuk InterContinental, Crowne Plaza dan Holiday Inn, dan yang terbaru Hotel Indigo, hotel butik dari IHG pertama di Indonesia yang berlokasi di Bali.

Untuk pemesanan tempat dan informasi lebih lanjut mengenai promo tersebut dapat menghubungi nomor telepon 021 – 2809 6000 atau email rsvn.jktie@ihg.com(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas