Restoran Jepang di Kanada Sajikan Kuliner Unik Bir Ramen, Ini Bahan Pembuat Kuahnya
Hidangan 'Ramen Bir Dingin' merupakan sajian ramen yang disajikan dalam sebuah gelas bir.
Editor: Rizky Tyas Febriani
TribunTravel.com/Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNTRAVEL.COM - Makanan khas Jepang belakangan ini memang cukup tenar di kalangan anak muda, satu di antara yang paling terkenal adalah ramen.
Beragam inovasi ditawarkan dalam sebuah sajian ramen, dari yang berkuah, ramen goreng, hingga disajikan dalam cangkir bir.
Sebuah restoran Jepang di Kanada menarik perhatian situs online karena hidangannya yang cukup unik.
Hidangan ini terlihat seperti mi ramen yang dituangkan dalam segelas bir.
Hidangan 'Ramen Bir Dingin' merupakan sajian ramen yang disajikan dalam sebuah gelas bir.
Tidak disajikan dalam mangkok, ramen ini bisa ditemukan di restoran British Columbia Yuu Japanese Tapas.
Dilansir dari Next Shark, sajian Ramen Bir ini dapat kalian temukan di sebuah restoran Jepang yang terdapat di Vancouver, Kanada.
Sesuai dengan namanya, Ramen Bir ini terlihat seperti hidangan segelas bir yang lengkap dengan busa dan ada ramen di dalamnya.
Kesan pertama melihat sajian ini beberapa orang akan salah kira, jika makanan ini merupakan perpaduan antara bir dan ramen.