Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seorang Pria Asal Tiongkok Kesulitan Bernapas Gara-gara Kebiasaan Duduk di Sofa Sambil Main Ponsel

Seorang pria berusia 39 tahun yang bermarga Li memiliki kebiasaan duduk dalam posisi yang sangat buruk di sofa sambil bermain di telepon.

Editor: Rizky Tyas Febriani
zoom-in Seorang Pria Asal Tiongkok Kesulitan Bernapas Gara-gara Kebiasaan Duduk di Sofa Sambil Main Ponsel
en.goodtimes.my
Pria Asal Tiongkok Ini Alami Kesulitan Bernapas Gara-gara Kebiasaan Duduk di Sofa Sampai Main Ponsel 

TribunTravel.com/ Ambar Purwaningrum 

TRIBUNNEWS.COM - Sebagian besar dari kita mungkin berpikir bahwa tidak ada salahnya duduk di sofa sambil bermain dengan ponsel, tetapi banyak yang tak tahu jika kebiasaan itu dapat merusak tulang belakang dan menyebabkan lumpuh.

Dilansir TribunTravel.com dari laman en.goodtimes.my, seorang pria berusia 39 tahun yang bermarga Li memiliki kebiasaan duduk dalam posisi yang sangat buruk di sofa sambil bermain di telepon.

Dia terpaku pada ponselnya selama berjam-jam dan hanya berhenti ketika saatnya tidur.

Li suka berbaring di sofa dan bermain dengan teleponnya.

 Suatu hari, pria dari Jiangsu, Tiongkok ini terkejut mengetahui bahwa dia mengalami kesulitan bernafas segera setelah dia bangun di pagi hari.

Pria Asal Tiongkok Ini Alami Kesulitan Bernapas Gara-gara Kebiasaan Duduk di Sofa Sampai Main Ponsel(en.goodtimes.my)
Pria Asal Tiongkok Ini Alami Kesulitan Bernapas Gara-gara Kebiasaan Duduk di Sofa Sampai Main Ponsel(en.goodtimes.my)

Li dengan cepat bergegas ke rumah sakit untuk mencari perawatan medis.

BERITA REKOMENDASI

Tidak mengherankan, dokter memberi tahu dia bahwa ini disebabkan oleh kebiasaan buruknya duduk di sofa dengan posisi yang buruk sembari bermain dengan ponselnya.

Pria Asal Tiongkok Ini Alami Kesulitan Bernapas Gara-gara Kebiasaan Duduk di Sofa Sampai Main Ponsel(en.goodtimes.my)
Pria Asal Tiongkok Ini Alami Kesulitan Bernapas Gara-gara Kebiasaan Duduk di Sofa Sampai Main Ponsel(en.goodtimes.my) 

Karena Li selalu duduk dengan postur tubuh yang buruk hampir sepanjang hari, Li menekankan tulang belakangnya dan merusaknya.

Dia juga menderita diskus hernia di tulang belakangnya dan saraf tulang belakangnya sangat tertekan karena postur tubuhnya yang buruk.

BACA SELENGKAPNYA >>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas