Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Singapore Art Week 2019, Eksplorasi Seni Bertema “Art Takes Over”

Pada edisi ketujuh perhelatan seni visual unggulan Singapura, kota Singapura akan bertransformasi bagaikan kanvas yang kaya akan ruang untuk bereksplo

Editor: Content Writer
zoom-in Singapore Art Week 2019, Eksplorasi Seni Bertema “Art Takes Over”
dok. SAW 2019
“Minimalism Exhibition Room for One Colour” di Singapore Art Week 2019 

Pada edisi ketujuh perhelatan seni visual unggulan Singapura, kota Singapura akan bertransformasi bagaikan kanvas yang kaya akan ruang untuk bereksplorasi melalui tema “Art Takes Over” yang berlangsung selama sembilan hari pada 19-27 Januari.

Singapore Art Week (SAW) merupakan upaya kolektif dan lintas disiplin yang mendatangkan mitramitra baru dan lama – termasuk institusi-institusi seni, museum dan galeri, serta kelompok dan komunitas seniman, baik yang sudah mapan maupun yang sedang berkembang – dengan tujuan untuk merangkul khalayak yang lebih luas melalui pengalaman seni yang atraktif, inovatif, dan berkesan.

Pengunjung SAW 2019 – tua maupun muda – akan mendapatkan kejutan. Lebih dari sekedar pameran seni, pembukaan galeri, berbagai pameran, seni publik, dan acara gaya hidup, pengunjung juga dapat menikmati atraksi seni yang merambah ruang publik terkenal yang bertransformasi dalam atraksi cahaya baru; menggugah inspirasi dari teknologi, tradisi, dan warisan budaya; dan menghadirkan lanskap seni visual Singapura yang beragam dan unik karya seniman-seniman ternama di dunia.

Wakil-wakil kenamaan dari industri seni internasional akan hadir di Singapura untuk berpartisipasi di berbagai acara SAW.

Para penikmat seni dapat bertemu langsung dengan: Aaron Seeto, Direktur Museum MACAN, Jakarta; anggota Komite Penasihat S.E.A. Focus, Singapura, yang juga akan tampil dalam diskusi di S.E.A. Focus; dan Catherine David, Wakil Direktur Musée National d’Art Moderne, Centre Georges Pompidou, Paris, yang akan berbagi wawasan berharga di IMPART Symposium.

Tahun ini, SAW juga akan memiliki peta galeri khusus yang memetakan sebaran pameran-pameran yang diadakan di sejumlah galeri di Singapura.

Suguhan seni ini akan memberikan pengalaman yang lebih kaya kepada para pengunjung lokal dan internasional, serta akses yang lebih luas untuk berkunjung ke galeri-galeri yang tersebar di lansekap seni visual SAW yang kian beragam.

Audace Dinner SAW 2019
BERITA TERKAIT

Ragam kegiatan seni akan digelar di berbagai sudut di Singapura, mulai dari instalasi yang dibangun khusus di sejumlah titik di sekitar Civic District, Little India dan area publik lainnya, hingga pusatpusat perbelanjaan (mall), area-area modern, dan Singapore River, akan menyuguhkan sentuhansentuhan seni di tempat-tempat yang umumnya jarang dikaitkan dengan seni.

Entah Anda seorang kolektor seni, penggila seni, maupun penonton biasa – SAW 2019 menawarkan pengalaman menikmati seni yang baru dan inspiratif, mempertemukan pengunjung yang beragam namun memiliki apresiasi seni yang sama terhadap seni visual Singapura yang semarak.

Kunjungi www.artweek.sg untuk melihat daftar atraksi dan kegiatan yang disuguhkan SAW 2019. Untuk laporan terkini dan cuplikan program, ikuti laman SAW di Facebook di www.facebook.com/sgartweek dan akun Instagram-nya di @sgartweek.

Ikuti juga diskusi online dengan menambahkan tagar #SGArtWeek, #SAW2019 dan #ArtTakesOver. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas