Promo Singles' Day dari Traveloka, Ada Diskon 50 Persen Nontin di CGV dan Cinemaxx
Promo Singles's Day dari Traveloka ini berupa diskon 50 persen bagi kamu yang ingin nonton film di CGV maupun Cinemaxx.
Editor: Rizky Tyas Febriani
TribunTravel.com/ Gigih Prayitno
TRIBUNNEWS.COM - Laman reservasi online Traveloka berikan promo Singles's Day yang menarik untuk menyambut Valentine.
Promo Singles's Day dari Traveloka ini berupa diskon 50 persen bagi kamu yang ingin nonton film di CGV maupun Cinemaxx.
Kabar baiknya adalah, promo dari Traveloka ini berlaku untuk CGV dan Cinemaxx di seluruh Indonesia.
Promo ini berlaku sejak 11 Februari hingga 17 Februari 2019.
Informasi yang ada di situs resmi Traveloka, untuk menikmati kupon diskon tiket bioskop ini, kamu dapat memasukkan kode kupon "JOMBLOLUCU" di halaman pembayaran.
TBerikut beberapa ketentuan lain yang diberikan oleh Traveloka:
1. Kupon diskon 50 persen atau potongan hingga Rp 30.000 dengan transaksi minimum Rp 50.000 dalam satu nomor pesanan.
2. Kupon hanya berlaku untuk pemesanan tiket melalui Aplikasi Traveloka versi minimun 2.20.0 untuk Android atau iOS.
3. Berlaku untuk seluruh metode pembayaran yang tersedia.