Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wisatawan China Dominasi Kunjungan Turis Asing Masuk Indonesia

Pelancong dari China jadi wisman terbanyak yang berkunjung ke negara kita sepanjang Januari lalu.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Wisatawan China Dominasi Kunjungan Turis Asing Masuk Indonesia
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID / LEO PRIMA
Lebih dari 500 tatung beratraksi pada puncak perayaan Cap Go Meh di Kota Singkawang, Sabtu (11/2/2017). Cap Go Meh menjadi daya tarik pariwisata paling berpotensi untuk.mendatangkan wisatawan ke Kalbar. Setiap tahunnya, ribuan wisatawan, baik dari dalam maupun luar negeri, datang ke Singkawang, untuk menyaksikan Cap Go Meh di Kota seribu kelenteng ini. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia selama Januari 2019 lalu meningkat. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, turis asing yang datang mencapai 1,16 juta kunjungan, naik 5,22% dari periode sama 2018 sebanyak 1,10 juta kunjungan.

Pelancong dari China jadi wisman terbanyak yang berkunjung ke negara kita sepanjang Januari lalu.

Kunjungan wisatawan negeri tembok raksasa melesat 73,01% dibanding bulan sama tahun sebelumnya.

"Wisman dari China mengalami kenaikan jadi 176.334 pengunjung, sebelumnya hanya 101.919 pengunjung," ujar Deputi Statistik Distribusi dan Jasa BPS Yunita Rusanti, Jumat (1/3/2019).

Baca: Aktivitas Gunung Anak Krakatau Tarik Wisawatan  

Dengan jumlah tersebut, wisatawan China pun berkontribusi sebesar 15,23% dari total kunjungan wisman.

Padahal pada Januari 2018, turis China hanya berkontribusi 9,26% dari keseluruhan kunjungan wisman.

 Tak hanya China, kunjungan turis dari Singapura dan Australia pun mengalami peningkatan.

BERITA REKOMENDASI

Kunjungan wisatawan Singapura berkontribusi sebesar 10,26% atau 118.813 pengunjung, sementara pelancong Australia naik menjadi 106.871 pengunjung atau sebesar 9,23%.

Reporter: Benedicta Prima 

Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas