Cari Inspirasi Tempat Liburan? Coba Kunjungi 4 Negara dengan Udara Terbersih di Dunia Ini
Agoda punya ide tempat liburan berdasarkan kualitas udara terbaik yang dilaporkan dari hasil penelitian Universitas Yale.
Penulis: Rizky Tyas Febriani
TribunTravel.com/rizkytyas
TRIBUNNEWS.COM - Jika kamu bosan dengan keramaian dan hiruk pikuk kehidupan kota, inilah saatnya untukmu pergi liburan.
Eits, sebelum menentukan destinasi liburanmu, pastikan tempat yang akan kamu kunjungi benar-benar bisa membuat pikiran dan tubuhmu segar kembali.
Ya, kamu harus mencari destinasi liburan yang bebas polusi udara.
Dilansir TribunTravel dari laman AsiaOne.com, Jumat (17/5/2019), platform situs booking online Agoda punya ide tempat liburan berdasarkan kualitas udara terbaik yang dilaporkan dari hasil penelitian Universitas Yale.
Berikut daftar negara dengan kualitas udara terbaik di dunia:
1. Australia
Australia adalah negara dengan "udara terbersih di dunia", menurut hasil laporan penelitian tersebut.
Di antara semua kota Down Under, Hobart, ibukota Tasmania, dinilai sebagai kota terbersih.
Terletak di pelabuhan yang diapit oleh perbukitan megah, kota ini adalah basis ideal untuk menjelajahi hutan belantara yang indah dan pantai yang indah.