Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

5 Fakta Unik Tentang Korea Selatan, Termasuk BTS Effect

Berikut TribunTravel.com dari laman unbelievable-facts.com, berikut 5 fakta unik tentang Korea Selatan.

Penulis: Ambar Purwaningrum
zoom-in 5 Fakta Unik Tentang Korea Selatan, Termasuk BTS Effect
Twitter @BTS_bighit
Live streaming The Voice Finale, BTS tampilkan Boy With Luv Rabu 22 Mei, mulai pukul 08.00 WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Setelah Perang Korea, Korea Selatan berubah dari satu negara termiskin menjadi satu negara terkaya dalam waktu 50 tahun.

Popularitas K-drama dan K-pop menjadi alasan mengapa Korea Selatan mengalami kemajuan yang pesat.

Selain itu, kesuksesan perusahaan global seperti Samsung, LG, dan Hyundai juga meluasnya popularitas makanan dan budaya Korea membuat negeri gingseng ini semakin ternama di dunia.

Berikut TribunTravel.com dari laman unbelievable-facts.com, berikut 5 fakta unik tentang Korea Selatan.

1. Pada 14 April setiap tahun, orang Korea Selatan yang lajang merayakan "Black Day" sebagai oposisi terhadap Hari Valentine dan White Day. Mereka berkumpul mengenakan pakaian hitam dan makan mi.

 Mengapa Orang Tua di Korea Selatan Memberikan Anaknya Hadiah Operasi Plastik?

Di Korea Selatan, wanita memberikan hadiah cokelat kepada pria yang ditaksir di Hari Valentine, sementara sang pria akan membalas memberikan hadiah kepada wanita di White Day yang dirayakan pada 14 Maret.

TONTON JUGA

Berita Rekomendasi

White Day pertama kali dimulai pada 1978 di Jepang oleh Asosiasi Industri Makanan Manis sebagai jawaban atas Hari Valentine.

Black Day, yang diperingati pada hari yang sama bulan berikutnya, diperuntukkan bagi mereka yang tidak menerima hadiah apa pun pada hari Valentine maupun White Day.

Orang-orang yang merayakan Black Day akan berkumpul mengenakan pakaian hitam dan berbagi penderitaan mereka dengan makan jajangmyeon , hidangan mie China-Korea dengan saus kacang manis berwarna hitam.

HALAMAN SELANJUTNYA > > > >

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas