8 Tempat Wisata Alam di Jepang yang Populer di Kalangan Traveler
Rekomendasi tempat wisata alam yang bisa kamu kunjungi ketika liburan ke Jepang yang jadi favorit para traveler.
Editor: Rizky Tyas Febriani
TRIBUNNEWS.COM - Rekomendasi tempat wisata alam yang bisa kamu kunjungi ketika liburan ke Jepang yang jadi favorit para traveler.
Di Jepang, kamu bisa menemukan beragam tempat wisata alam yang menyuguhkan pesona menawan, bisa masuk list tempat wisata yang bisa kamu kunjungi.
Beragam tempat wisata dengan pesona alam di Jepang mulai dari Gunung Fuji, Pulau Yakushima, Padang Pasir Tottori hingga Gua Akiyoshido.
Dilansir dari berbagai sumber, simak rekomendasi delapan tempat wisata alam dengan pemandangan yang indah yang bisa kamu datangi di Jepang.
1. Gunung Fuji
Gunung Fuji adalah satu tempat wisata alam di Jepang yang paling populer sekaligus menjadi satu ikon menarik dari Negeri Sakura ini.
Sehingga tak sedikit para traveler ingin mengunjungi Gunung Fuji yang terletak diantara perbatasan Prefektur Shizuoka dan Yamanashi.
Gunung Fuji yang memiliki ketinggian 3.776 mdpl ini menjadi gunung tertinggi di Jepang dan bisa didaki mulai awal Juli hingga awal September saja.
Bila ingin mendaki Gunung Fuji, ada empat rute pendakian yang bisa kamu pilih, namun jalur pendakian yang paling populer adalah di Yoshidaguchi karena lebih landai.