Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

‎Puas Selfi Kece di Batu Flower Garden

Polisi Pariwisata Polres Batu yang ditemui di lokasi mengatakan polisi pariwisata memang sengaja disebar di semua tempat wisata di kawasan B

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in ‎Puas Selfi Kece di Batu Flower Garden
Theresia Felisiani/Tribunnews.com
wisata komplit dan kekinian Batu Flower Garden ?di Oro-Oro Ombo, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur. Lokasinya sekitar 4,5 KM dari Kota Batu. ?Tiket masuknya pun hanya Rp 25 ribu per orang. Dijamin, pengunjung puas dengan konsep wisata spot selfi yang ditawarkan. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, BATU - ‎Berkunjung ke wilayah Batu, Malang, Jawa Timur tidak melulu harus ke wisata petik apel yang lendaris.

Sekali-kali cobalah wisata komplit dan kekinian Batu Flower Garden ‎di Oro-Oro Ombo, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur.

Lokasinya sekitar 4,5 KM dari Kota Batu. ‎Tiket masuknya pun hanya Rp 25 ribu per orang. Dijamin, pengunjung puas dengan konsep wisata spot selfi yang ditawarkan.

Untuk masuk ke wahana atau spot selfi lainnya dipatok harga bervariasi namun tetap terjangkau, dibawah Rp 50 ribu.

Untuk berfoto ria, jangan khawatir kehabisan ide. Di Batu Flower Garden, tersedia banyak spot foto unik, kekinian hingga menantang.

Menuju ke lokasi, pengunjung harus berjalan kaki kurang lebih 1,5 KM dari areal parkir ke loket tiket. Jika ingin menghemat waktu, ada jasa ojek dari warga sekitar.

Berita Rekomendasi

Pertama, ada spot foto yang menjadi keharusan jika berkunjung ke sana. Pengunjung bisa berfoto ria dengan background Gunung Panderman dan taman bunga.

wisata komplit dan kekinian Batu Flower Garden ‎di
Wisata komplit dan kekinian Batu Flower Garden ‎di Oro-Oro Ombo, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur. Lokasinya sekitar 4,5 KM dari Kota Batu. ‎Tiket masuknya pun hanya Rp 25 ribu per orang. Dijamin, pengunjung puas dengan konsep wisata spot selfi yang ditawarkan.

Selepas itu, ada puluhan spot selfi lainnya yang hits dan pastinya sayang untuk dilewatkan begitu saja. Terlebih untuk diposting di media sosial.

Beberapa spot selfi lainnya yang tersedia dan menjadi primadona yakni gowes air atau sepeda udara, flying hammock, ayunan, kursi terbang, sky camp, gantole, tree house, eskimo hingga hobbit town.

Khusus untuk gowes air dan ayunan, pengunjung harus berani berpose diatas ketinggian sembari menaikki sepeda dan duduk di ayunan. Jangan khawatir jatuh karena unsur keselamatan sangat diperhatikan oleh pengelola.

Di wahana ayunan ekstrem, pengunjung diaajak bermain ayunan di atas jurang sedalam puluhan meter. Karenanya, pengunjung harus benar-benar siap mental.

Baca: Terbaru 2019! 82 Negara Bebas Visa Bagi Warga Negara Indonesia

Baca: Trending ! Gadis Asal Cirebon, Claudia Emmanuela Pukau Juri The Voice Jerman, Dulu Peserta Mamamia

Baca: Klarifikasi Universitas Muhammadiyah Malang Soal Formasi BJ Habibie yang Viral, Ternyata Hoax

Beralih, ke spot eskimo. Pengunjung dapat berfoto ala-ala kutub utara lengkap dengan efek salju dan rumah igloo hingga patung manusia salju.

Kian total, pengelola menyediakan aksesoris pendukung seperti jaket tebal, sepatu booth hingga syal untuk mempercantik selfi.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas