Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cegah Wabah Corona, Gunung Bromo dan 55 Kawasan Konservasi Ditutup Sementara

Ada 56 kawasan konservasi, terdiri dari 26 Taman Nasional/TN, 27 Taman Wisata Alam/TWA dan 3 Suaka Margasatwa/SM ditutup untuk kunjungan wisat

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Cegah Wabah Corona, Gunung Bromo dan 55 Kawasan Konservasi Ditutup Sementara
Untung/Tribun Madura
Kawasan Gunung Bromo yang terdampak fenomena embun upas, Selasa (25/6/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menutup sementara 56 kawasan konservasi untuk kepentingan kunjungan wisata, dalam upaya pencegahan penyebaran virus corona.

Direktur Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem (KSDAE) Wiratno mengatakan, penutupan di mulai pada 19 Maret 2020.

"Ada 56 kawasan konservasi, terdiri dari 26 Taman Nasional/TN, 27 Taman Wisata Alam/TWA dan 3 Suaka Margasatwa/SM, telah ditutup untuk kunjungan wisata, baik domestik maupun manca negara," ungkap Wiratno dalam keterangannya yang diterima Jumat (20/3/2020).

Baca: Bahan Alami Curcumin Berkhasiat Tingkatkan Imunitas Tubuh, Tapi Bukan Obat untuk Covid-19

Ia mengatakan, kemungkinan jumlah kawasan konservasi yang ditutup untuk kunjungan wisata dapat bertambah, dengan melihat kondisi dan situasi terkini.

Baca: Suami Positif Psikotoprika, Vanessa Angel yang Mungkin Jadi Tersangka

"Kami sesuaikan dengan dinamika yang terjadi, yang direspon oleh kebijakan pemerintah pusat maupun pemerintah daerah setempat," tambah Wiratno.

Baca: Garuda Masih Terbangi Rute ke Australia dan Belanda

Berikut kawasan konservasi tersebut :

Berita Rekomendasi

1. TN Gunung Leuser (Aceh-Sumatera Utara);

2. TN Bukit Duabelas (Jambi);

3. TN Kerinci Seblat (Sumatera Barat-Jambi);

4. TN Bukit Tigapuluh (Riau);

5. TN Way Kambas (Lampung);

6. TN Berbak Sembilang (Sumsel-Jambi);

7. TN Kepulauan Seribu (DKI Jakarta);

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas