Ibadah Umrah Disebut Akan Ikuti Protokol New Normal, Seperti Apa?
Ibadah umrah disebut akan mengikuti protokol kesehatan di era new normal saat kembali dibuka.
Editor: Sinta Agustina
TRIBUNNEWS.COM - Ibadah umrah disebut akan mengikuti protokol kesehatan di era new normal saat kembali dibuka.
Bendahara Umum Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia (AMPHURI) Tauhid Hamdi mengatakan, protokol kesehata itu berlaku seperti halnya pariwisata karena berkaitan dengan industri perjalanan.
"Pada era New Normalnanti, kita perlu perhatikan masalah kebersihan dan kesehatan," kata Tauhid dalam webinar ASITA, bertajuk "Penundaan Haji 2020 dan New Normal Perjalanan Umrah", Sabtu (6/6/2020).
"Tentunya umrah mendatang akan ada itu semua, jaga jarak, masker dan lainnya. Jadi akan mengalami perubahan," lanjutnya.
Baca: 2 Penumpang Pesawat di Padang Positif Corona, Sebelum Terbang Surat Rapid Test Non-reaktif
Baca: Ibadah Umrah di Masa New Normal Bakal Ikuti Protokol Kesehatan