Cerita Dodon Jerry, Jadi Tukang Jalan Jajan di Pontianak, Berawal Pengalamannya Kerja di Media
Dodon Jerry pernah bekerja di bagian research and development sebuah program kuliner TV swasta. Dari pengalamannya itu ia mulai menjadi food blogger.
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM- Berawal dari pengalamannya bekerja di media, membuka peluang Eko Dony Prayudi untuk menjadi seorang food blogger.
Pria yang akrab disapa Dodon ini pernah bekerja di bagian research and development program Wisata Kuliner yang dipandu oleh mendiang Bondan Winarno.
Pekerjaannya itu menuntut Dodon untuk melakukan riset yang mendalam.
Dari pengalamannya itu, Dodon memiliki banyak catatan perjalanan dan kuliner.
Mulai dari mencari tempat mana yang bagus, makanan apa yang enak serta apakah memungkinkan untuk mejadi lokasi syuting.
"Dari situ saya punya banyak catatan tuh, catatan tentang kuliner, sekaligus tentang perjalanan saya."
"Nah, catatan perjalanku tuh banyak banget, itulah kenapa aku memutuskan untuk menulis," cerita Dodon kepada Tribunnews, Kamis (25/6/2020).
Baca: Rekomendasi 9 Kuliner Enak di Bangkok, dari Hoy Tod hingga Moo Ping
Baca: 7 Kuliner Enak di Lamongan Selain Seafood, Ada Soto Lamongan hingga Asem Bandeng yang Lezat
Salah satu alasan utamanya adalah, ia tak ingin ilmu dan didapat hilang begitu saja.
Selain banyak belajar tentang ilmu kuliner, ia juga mempelajari resep makanan dan ilmu hospitality.
"Tulisan ini tu sayang kalo ilang, mulai tahun 2007, mulailah aku nulis di blog," lanjut Dodon.
Menurut Dodon menulis di blog lebih fleksibel.
Apalagi menulis di blog bisa diakses kapanpun dan dimanapun.
Berbeda jika ia menuliskannya pada buku.
Resiko buku tertinggal, rusak bahkan hilang akan selalu ada.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.