Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

KFC Luncurkan Menu Baru Ayam Nabati Beyond Fried Chicken

Restoran siap saji Kentucky Fried Chicken (KFC) akan menambah menu baru ayam nabati dengan nama Beyond Fried Chicken.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in KFC Luncurkan Menu Baru Ayam Nabati Beyond Fried Chicken
cnbc
Menu baru Beyond Fried Chicken dari KFC. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Nur Febriana Trinugraheni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Restoran siap saji Kentucky Fried Chicken (KFC) akan menambah menu baru ayam nabati dengan nama Beyond Fried Chicken.

Menu ini baru akan diluncurkan terlebih dahulu secara nasional di Amerika Serikat sejak Senin kemarin (3/01/2021) secara terbatas.

Sebelumnya, KFC telah melakukan uji coba penjualan menu ayam nabati secara terbatas pada tahun 2019 di Atlanta, Amerika Serikat.

Tahun lalu, KFC mencoba menjual menu ini di wilayah lainnya yaitu Nashville, Charlotte, New York, dan California selatan.

Dalam peluncuran menu ini KFC dan Yum Brands menggandeng produsen makanan Beyond Meat.

Dua mitra kerja ini berusaha menciptakan menu berbahan dasar daging nabati yang memiliki tekstur ayam berotot utuh seperti dada ayam.

Baca juga: Ekspansi Lagi, Fast Food Indonesia Siap Buka 20 Gerai Baru KFC di Jawa dan Indonesia Timur

Berita Rekomendasi

Beyond Meat sendiri adalah produsen makanan daging nabati yang didirikan 2009 lalu dan berbasis di Los Angeles, Amerika Serikat.

Perusahaan ini menawarkan pilihan daging nabati dalam kategori daging sapi, babi, dan unggas, seperti dikutip dari CNBC.com, Selasa (4/1/2022).

Baca juga: Kisah Kolonel Sanders Bangun Bisnis Hingga Sukses Temukan Resep Rahasia KFC

Presiden KFC Amerika Serikat Kevin Hochman mengatakan keputusan KFC mengembangkan menu ini didasari keinginan mereka untuk memenuhi resolusi tahun baru dengan membuat pilihan hidup yang lebih sehat.

“Ini benar-benar tentang tujuan pelanggan, mereka ingin makan lebih banyak protein nabati, Ini Januari, jadi ini saatnya resolusi Tahun Baru dan ingin melakukan sesuatu yang berbeda dalam diet Anda,” Kata Kevin Hochman pada wawancara dengan CNBC.

Baca juga: Grab dan McDonald’s Singapura Tingkatkan Kerja Sama Melalui Pembayaran Digital

Saat ini banyak masyarakat Amerika yang menganut diet flexitarian di mana konsumen mengurangi konsumsi daging untuk alasan kepedulian kesehatan dan lingkungan. Hal ini semakin mendorong kepopuler daging nabati dan mendorong KFC untuk mengembangkan menu baru ini.

Karena itu, Kevin Hochman Kembali menambahkan, walaupun saat ini varian baru Covid-19 Omicron telah meningkat di wilayah Amerika, Hochman percaya diri peluncuran produknya yang bekerja sama dengan Beyond Meat tidak akan terpengaruh.

Baca juga: Menikmati Sushi Asli Racikan Chef Jepang di Restoran Berkonsep Izakaya

Sudah hampir setahun lalu Beyond Meat mengumumkan kerja sama sebagai pemasok daging nabati dengan Yum Brands termasuk untuk KFC, Pizza Hut dan Taco Bell.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas