Jadwal KA Sancaka Rute Surabaya-Solo, Naik Kelas Eksekutif Mulai Rp 290 Ribuan
Informasi harga tiket dan jadwal keberangaktan kereta api (KA) Sancaka rute Surabaya-Solo dengan tujaun Stasiun Solo Balapan.
Penulis: Muhammad Yurokha May
TRIBUNTRAVEL.COM - Kereta api (KA) Sancaka bisa menjadi pilihan untuk bepergian dari Surabaya ke Solo.
Buat kamu yang ingin naik KA Sancaka, keberangkatan dari Surabaya akan dilayani melalui Stasiun Surabaya Gubeng.
Sementara untuk kedatangan di Solo, kereta akan tiba melalui Stasiun Solo Balapan.
Perjalanan KA Sancaka dari Surabaya berangkat pada pagi hari pukul 07.00 WIB.
Pesan hotel murah di Solo, klik di sini.
Setelah menempuh perjalanan selama 3 jam 6 menit, KA Sancaka dijadwalkan tiba di Stasiun Solo Balapan pada pukul 10.06 WIB.
Layanan KA Sancaka untuk rute Surabaya ke Solo menawarkan dua tipe kursi, yakni kelas ekonomi dan premium.
Pesan tiket masuk wisata di Solo, klik di sini.
Lantas, berapa harga tiket KA Sancaka rute Surabaya-Solo?
Melansir kai.id, berikut harga tiket KA Sancaka Surabaya-Solo untuk keberangaktan Jumat, 4 Agustus 2023.
KA Sancaka ekonomi (P): Rp 210.000
KA Sancaka ekonomi (PA): Rp 220.000
KA Sancaka ekonomi (C): Rp 220.000
KA Sancaka ekonomi (CA): Rp 230.000
KA Sancaka ekonomi (CB): Rp 240.000
KA Sancaka eksekutif (HA): Rp 290.000
KA Sancaka eksekutif (A): Rp 290.000
KA Sancaka eksekutif (AA): Rp 300.000
KA Sancaka eksekutif (AB): Rp 310.000
Pesan tiket pesawat Jakarta-Solo, klik di sini.
Pesan tiket kereta api Jakara-Solo, klik di sini.
Syarat Naik Kereta Api Jarak Jauh dan Jarak Dekat Terbaru 2023
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.