PROMO Makanan Sambut Hari Kemerdekaan, dari Burger King hingga Street Ramen
Kumpulan promo makanan dari beberapa restoran di Indonesia spesial menyambut Hari Kemerdekaan.
Editor: Nurul Intaniar
TRIBUNNEWS.COM - Promo spesial menyambut Hari Kemerdekaan ditawarkan oleh sejumlah gerai cepat saji.
Ada beberapa restoran yang menawarkan promo untuk menyambut Hari Kemerdekaan, mulai dari Burger King hingga Street Ramen.
Untuk menyambut 17 Agustus 2023, deretan restoran ini menawarkan promo menggiurkan yang bisa kamu dapatkan.
Adapun promo yang ditawarkan cukup menarik, mulai dari potongan harga hingga paket menu murah meriah.
Baca juga: Jepara Ourland Park Tawarkan Promo 17 Agustus, Harga Tiket Masuk Murah Meriah
Menariknya lagi, promo dari empat restoran ternama di Indonesia ini bisa kamu dapatkan selama sebulan penuh pada Agustus 2023.
Dirangkum dari berbagai sumber berikut daftar promo makanan spesial Hari Kemerdekaan 17 Agustus selengkapnya.
1. Burger King
Pencinta makanan cepat saji, jangan sampai melewatkan promo Hari Kemerdekaan 17 Agustus dari Burger King.
Bulan ini Burger King menawarkan menu makanan murah meriah hanya Rp 17.845 saja.
Harga tersebut berlaku untuk menu-menu tertentu yang bisa kamu pilih.
Di antaranya ada 1 pcs ayam spicy+nasi, 1 pc ayam crispy+nasi+bumbu Madura BK, 1 pc ayam crispy+nasi, cheeseburger, royal chicken burger, cheese whopper jr, king fusion blueberry+cookies and cream, dan Milo float+fries.
Adapun syarat dan ketentuan mendapat promo ini di antaranya sebagai berikut.
- Berlaku pada periode 1-20 Agustus 2023
- Tunjukkan postingan ini ke kasir saat pembelian
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.