Liburan ke Solo, Kunjungi 3 Tempat Wisata yang Lagi Hits dan Jadi Favorit Wisatawan
Rekomendasi tempat wisata di Solo yang lagi hits dan menarik untuk dikunjungi, termasuk Solo Safari dan Pracima Tuin.
Editor: Muhammad Yurokha May
TRIBUNNEWS.COM - Kota Solo di Jawa Tengah ternyata memiliki sederet tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi.
Tak melulu soal kuliner, Solo juga dihuni sederet tempat wisata dengan daya tarik tersendiri.
Beberapa tempat wisata di Solo bahkan tengah hits di kalangan wisatawan.
Rasanya sayang jika liburan ke Solo tanpa mengunjungi sederet tempat wisata yang lagi hits ini.
Baca juga: 6 Penyetan Enak Buat Kuliner Malam di Solo, Cobain Pedasnya Ayam Penyet Cabe Ijo Mas Suryo
Tempat wisata hits di Solo berikut pastinya bisa menjadi pilihan untuk menikmati momen liburan akhir pekan.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut rekomendasi tempat wisata di Solo yang lagi hits.
1. Solo Safari
Pertama, ada Solo Safari yang resmi dibuka pada Jumat (27/1/2023) lalu.
Keberadaan Solo Safari tentu menambah daya tarik wisata di Kota Solo dan diharapkan dapat menarik pengunjung dari berbagai daerah.
Baca juga: Wajib Coba Selat Mbak Lies dan 8 Tempat Makan Siang Enak di Solo yang Terkenal
Terlebih, kebun binatang yang sebelumnya bernama Jurug Solo Zoo tersebut akan dibuka kembali dengan konsep yang lebih segar.
Pembukaan Solo Safari tersebut merupakan fase pertama dari pembangunan berkelanjutan yang diprakarsai oleh Taman Safari.
Kendati demikian, Solo Safari sudah menghadirkan berbagai daya tarik baru yang siap membuat momen kunjungan semakin berkesan.
Tiket masuk Solo Safari dibanderol mulai Rp 30.000 per orang.
Solo Safari beroperasi setiap Senin-Jumat mulai pukul 08.30 - 16.30 WIB.